Kebiasaan yang Sering Dilakukan Ini Ternyata Membuat Kita Jarang Sakit dan Awet Muda

By Heni Wiradimaja, Kamis, 8 Juni 2017 | 04:30 WIB
Cara agar tidak mudah sakit ternyata sering kita lakukan (Heni Wiradimaja)

4. Menggunakan bahan alami

Ketimbang memilih produk canggih dengan kandungan yang sulit dikenali, Ibu lebih memilih bahan alami untuk perawatan kulit wajah, misalnya masker tomat atau  madu. Kandungan vitamin A dan C pada tomat sangat membantu pengendalian produksi minyak di kulit. Gunakan masker tomat segar setiap pagi sebelum mandi.

Sedangkan madu dikenal sebagai pelembap kulit terbaik karena kandungan mineralnya. Kebiasaan menggunakan madu sebagai masker wajah layak dipertahankan agar wajah awet muda.The Skin Care Resource Center melaporkan penelitian yang mengungkap khasiat madu sebagai tabir surya alami wajah. Madu melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar matahari seperti kerutan dan flek hitam. Madu juga dapat mempercepat pergantian sel pada kulit.

Nah, jika Ibu sudah melakukan berbagai kebiasaan baik tadi, maka nikmati hasilnya. Jangan simpan sendiri rahasia ini, berbagilah dengan teman-teman.