Berikut Berbagai Manfaat Saat Bayi Tertawa, Tak Disangka Lo Moms!

By Anisyah Kusumawati, Minggu, 25 Maret 2018 | 13:30 WIB
berbagai manfaat bayi tertawa ()

Nakita.id - Selain menyenangkan dan melepas stres, ternyata tertawa memiliki berbagai manfaat kesehatan, tak terkecuali pada bayi.

Menurut ahli, bayi yang sering tertawa bisa tumbuh lebih sehat.

Hal ini karena tertawa bisa melepaskan zat kimia yang disebut serotonin ke otak.

BACA JUGA : Ini Tanda Perkembangan Normal Bayi 3-6 Bulan. Cek, Yuk!

Saat sudah mengembangkan senyum sosial, sekitar usia 6-8 bulan, bayi bisa diajak bermain dan bercanda sehingga orangtua bisa membuat bayi tertawa.

Cara ini masih termasuk stimulasi perkembangannya Moms, khususnya perkembangan sosioemosi bayi.

Berbagai manfaat kesehatan pun bisa didapatkan bayi yang sering distimulasi untuk tertawa.