Jangan Sentuh Bagian Tubuh ini dengan Tangan, ini Bahayanya!

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Rabu, 28 Maret 2018 | 15:20 WIB
Bagian tubuh yang tak boleh disentuh tangan (baomoi)

Jikalau telinga kita terasa sangat gatal dan khawatir terjadi masalah, disarankan untuk pergi ke dokter.

BACA JUGA: Letakkan Irisan Bawang Merah di Kamar Sebelum Tidur, Hasilnya Mengejutkan!

4. Lubang hidung

Bagian dalam hidung sebenarnya merupakan bagian yang cukup bersih karena terdapat rambut-rambut halus.

Sehingga jika ada udara kotor masuk, otomatis akan tersaring dan yang masuk ke paru-para adalah udara yang cukup bersih.

Namun berbeda jadinya jika kita terlalu sering menggali bagian hidung dengan tangan.

Menggali lubang hidung dengan tangan kosong, sama dengan menyalurkan bakteri dan kuman dari tangan ke lubang hidung sehingga daerah dalam hidung jadi terkontaminasi bakteri dan kuman.

Jika merasa gatal dan ingin membersihkan bagian dalam hidung, disarankan untuk menghirup air bersih kemudian dikeluarkan kembali secara perlahan.

5. Mulut

Mulut merupakan sumber kuman pada tubuh, tetapi kuman dan bakteri dalam mulut bukanlah bakteri yang berbahaya dan bahkan bermanfaat bagi kesehatan mulut.

Akan tetapi, ketika seseorang terlalu sering mengusap mulut, kotoran di tangan akan tersalur ke mulut, sehingga mulut terkontaminasi kuman dan bakteri buruk yang ada di tangan.

Sebaiknya setiap ingin mengusap mulut, pastikan tangan dalam keadaan bersih dan sudah dicuci.