Nakita.id – Sistem kekebalan tubuh bayi yang belum sempurna membuatnya rentan terkena berbagai penyakit terutama penyakit langganan anak seperti batuk dan pilek. Maka, Ibu perlu meningkatkan sistem kekebalan tubuh agar bayi tidak mudah sakit. Berikut caranya:
Baca juga: Ibu, Ini Tandanya Jika Bayi Sedang Sakit
1. ASI ekskulusif
Tahukah Ibu bahwa sentuhan antara kulit bayi dan Ibu ternyata dapat merangsang pembentukan daya tahan tubuh bayi. Pembentukan ini dimulai sejak bayi melakukan inisiasi menyusui dini (IMD).
Menurut dr. Catharine M. Sambo, SpA, dalam tabloid Nakita Edisi 926, ASI yang pertama keluar mengandung zat kekebalan tubuh yang dinamakan imunoglobulin. Sistem kekebalan tubuh bayi kemudian didapatkan dari prebiotik dan probiotik yang didapatkan dari ASI.
Baca juga: Salah Mencuci Botol Susu Sebabkan Bayi Sakit
2. Waktu tidur yang cukup
Ibu perlu waspada jika bayi kurang tidur karena jika bayi kurang tidur, imunitas bayi bisa turun selama 48 jam ke depan. Menurut John Park, MD, seorang ahli pulmonologi di Rochester mengatakan respons kekebalan tubuh akan berkurang saat seseorang kurang tidur.
Mengatur waktu tidur bayi memang tugas yang berat karena bayi belum memahami perbedaan antara pagi maupun malam hari. Untuk itu, Ibu perlu mengenalkan rutinitas dan menciptakan suasana yang kondusif misalnya ruangan yang nyaman dan tenang.
Baca juga: Mengatasi Masalah Tidur Bayi Setelah Sakit
3. Menjaga kebersihan
Kuman atau virus bisa masuk ke dalam tubuh bayi jika ia berada di lingkungan yang buruk. Maka, Ibu perlu memerhatikan kebersihan si kecil. Tidak hanya itu, penting bagi Ibu meminta orang yang memegang si kecil untuk mencuci tangan.