Tiga Resep Alami Tingkatkan Produksi ASI yang Mudah Dibuat di Rumah

By Soesanti Harini Hartono, Selasa, 8 Agustus 2017 | 23:00 WIB
Ini Manfaat Tersembunyi Menyusui Bagi Ibu (Gisela Niken)

Nakita.id - Tak semua ibu yang baru melahirkan sukses menyusui di hari-hari awal dan justru susah keluar karena berbagai faktor. Jangan khawatir, Bu, sekarang ada berbagai cara alami yang mampu membuat ASI yang susah keluar menjadi melimpah dan pastinya lancar.

Aplikasi kumpulan resep Cookpad memberikan 3 referensi resep dari bahan-bahan alami untuk jenis makanan tambahan yang dapat membantu para ibu lancar menyusui dan pastinya produksi ASI semakin berkualitas.

1# Ayam rebus dengan daun Bangun Bangun

Selain daun katuk yang populer di kalangan masyarakat, ada juga daun bangun bangun yang memiliki khasiat sama.

Daun bangun bangun dikenal oleh masyarakat yang tinggal di wilayah Sumatera Utara. Tanaman yang dimanfaatkan daunnya ini dikenal pula dapat melancarkan ASI. Jadi, jika Ibu menemukan daun ini segera olah dan konsumsi dengan resep yang direferensikan berikut ini.

(Baca juga : Tetap Berolahraga Saat Masih Menyusui, Akankah Memengaruhi Produksi ASI)

Bahan-bahan

        1 ikat daun bangun bangun/daun jinten

        1/2 ekor ayam (ayam kampung lebih enak)

        3 buah jeruk nipis

        1/2 butir kelapa parut, peras, pisahkan santan kental dan encernya

        Garam secukupnya, kaldu jamur