Berita Kesehatan: Hamil Anggur, Inilah Penyebab dan Faktor Risikonya!

By Nia Lara Sari, Rabu, 21 November 2018 | 12:44 WIB
Berita Kesehatan: Hamil Anggur, Inilah Penyebab dan Faktor Risikonya! (freepik)

Nakita.id - Moms mungkin pernah mendengar tentang hamil anggur.

Hal apa sih yang bisa menyebabkan seseorang mengalami hamil anggur?

Istilah hamil anggur atau secara medis disebut mola hidatidosa atau kehamilan molar, merupakan kelainan kehamilan yang disebabkan oleh masalah yang terjadi saat proses fertilisasi.

Baca Juga : Waspadai Ciri Hamil Molar atau Hamil Anggur, Termasuk Jenis Kanker!

Kelainan itu berupa pertumbuhan abnormal berlebih dari sel-sel plasenta atau ari-ari yang berbentuk gelembung-gelembung seperti buah anggur.

Kehamilan molar biasanya membentuk bagian plasenta, namun tidak membentuk janin.

Hal ini dapat terjadi karena sperma membuahi sel telur yang kosong.

Baca Juga : Berita Kesehatan Akurat: Obat Gusi Bengkak, Murah dan Ampuh!