#WelcomeMyLovelyBaby: Ragam Faktor Penyebab Bonding Orangtua Tak Berjalan Mulus, Ini Cara Menyiasatinya

By Erinintyani Shabrina Ramadhini, Rabu, 5 Desember 2018 | 11:09 WIB
#WelcomeMyLovelyBaby: Ragam Faktor Penyebab Bonding Orangtua Tak Berjalan Mulus, Ini Cara Menyiasatinya (pixabay.com/smpratt90 )

Faktor lain yang kerap menghambat adalah, peranan orangtua yang tak lagi sama seperti era dahulu.

Jika dulu ibu sepenuhnya fokus menjadi ibu rumah tangga, kini sudah menjadi hal yang lumrah untuk ibu mengurus rumah tangga sekaligus karir di dunia pekerjaan.

Dengan kesibukan yang sama padatnya, penting untuk pasangan menjalin kekompakan dan bisa bekerja sama agar anak bisa tetap berada dalam jalur yang positif.

"Kerjasama orangtua itu penting, sehingga anak berada dibawah pola asuh yang sama dan anak tidak bingung yang mana yang benar ayah atau ibunya," jelas Monica.

Jika orangtua sudah kompak, anak pun kedepannya tak akan ragu untuk berbicara dan berbagi keluh kesah kepada orangtua.

Lalu, bagaimana ya cara menyiasati pembagian waktu untuk orangtua yang sama-sama sibuk berkutat dengan kesibukan masing-masing?

Baca Juga : #WelcomeMyLovelyBaby: Bukan Hanya Tugas Moms, Ini Cara Mudah yang Bisa Dilakukan Ayah untuk Jalin Bonding Berkualitas