Jangan Dikucek! Ini Sederet Cara Alami Mengobati Mata Gatal

By Poetri Hanzani, Senin, 26 November 2018 | 13:49 WIB
Jangan dikucek! ini sederet cara alami mengobati mata gatal (seb_ra)

3. Kantong teh bekas

Daun teh hitam dan hijau, agen anti-inflamasi dan antioksidan yang sangat baik.

Oleh karena itu, dengan mengaplikasikan teh celup bekas dapat menjadi cara meredakan mata gatal dan meradang.

Baca Juga : 6 Cara Mengecilkan Perut Setelah Melahirkan, Cepat dan Sederhana!

Maka dari itu, jangan langsung membuang kantong teh yang sudah selesai digunakan.

Jika Moms ingin memakai cara ini, cukup menempelkan kantong teh yang sudah dingin ke kelopak mata dalam keadaan tertutup selama 10-15 menit.

Moms bisa mencoba cara ini setiap kali mata terasa gatal.

4. Susu dingin

Manfaat lain dari susu dingin yaitu bisa berfungsi seperti kompres dingin, sehingga menjadi cara untuk meredakan rasa gatal dan bengkak di mata.

Moms hanya perlu menyediakan 1 sendok makan susu dingin dan kapas.

Setelah itu, celupkan kapas ke dalam susu dingin dan letakkan di mata.

Tetapi, pastikan mata dalam keadaan tertutup ya Moms.

Selanjutnya, lepaskan kapas setelah 10 menit penggunaan.Agar hasil maksimal, lakukan cara ini 2 hingga 3 kali sehari.

Baca Juga : Cynthia Lamusu Hukum Anak Perempuannya Berdiri di Sudut Rumah, Apa Kesalahannya?

5. Air

Air bisa jadi alternatif pilihan untuk mengobati mata gatal dan mengurangi iritasi.

Yang perlu dilakukan, cuci mata Moms dengan air yang dimurnikan kapan pun mata terasa gatal.

Moms bisa mencoba cara ini 2 hingga 3 kali sehari.