#WelcomeMyLovelyBaby: Bayi Moms Mengalami Kolik, Lakukan Cara Ini untuk Mengatasinya

By Erinintyani Shabrina Ramadhini, Rabu, 5 Desember 2018 | 13:08 WIB
#WelcomeMyLovelyBaby: Bayi Moms Mengalami Kolik, Lakukan Cara Ini untuk Mengatasinya (IStockphoto)

Nakita.id - Kolik menjadi masalah umum pada bayi yang kerap menghantui ibu baru.

Si Kecil yang menangis sebentar saja sudah membuat Moms bingung, apalagi jika menangis dalam waktu lama.

Berbeda dengan tangisan biasa Moms, kolik bisa berlangsung selama 1-2 jam.

Umumnya, kondisi ini terjadi saat bayi berusia 2-4 minggu dan akan berhenti ketika bayi memasuki usia 4 bulan.

Hingga saat ini, apa penyebab pasti kolik masih menjadi pertanyaan dalam dunia kedokteran.

Namun, sistem saraf bayi yang masih belum sempurna kerap ditengarai menjadi penyebabnya.

Baca Juga : #WelcomeMyLovelyBaby: Kerap Membuat Panik Ibu Baru, Hal Ini Ternyata Menjadi Pemicu Kolik pada Bayi

Apakah Moms pernah mengalami Si Kecil yang kolik?

"Memang ya kolik bayi itu melelahkan sekali, namun memang menenangkan bayi yang sedang kolik sebaiknya harus tenang dan jangan panik," ungkap dr. Natia Anjasari, SpA saat ditemui Nakita.id pada Kamis (11/10).

Natia pun mengingatkan agar ibu baru tak segan meminta bantuan orang terdekat seperti suami, orangtua, kerabat dekat dan sahabat.

"Karena pasti melelahkan ya, apalagi bayi yang menangis hingga berjam-jam pasti orangtua lelah.

Bantuan orang terdekat itu penting, sehingga ibu bisa beristirahat sejenak dan tetap bisa berpikir positif", sambung Natia.

Saat bayi menangis tanpa henti, Moms bisa menimangnya atau menggendongnya dengan lembut.

Baca Juga : #WelcomeMyLovelyBaby: Alat Kelamin Bayi Rentan Infeksi, Begini Cara Membersihkan yang Tepat!

Moms bisa menyertainya dengan ayunan lembut, sehingga akan membuat bayi lebih nyaman.

Namun perlu diingat, jangan menggendong bayi terlalu heboh karena dapat berbahaya untuk si bayi.

"Kalau digendong terlalu heboh, khawatirnya bisa menyebabkan masalah baru yaitu baby shaken syndrome yaitu adanya goncangan di otak bayi," tegas Natia.

Pada kesempatan yang sama, Natia juga memberikan resep alami Moms untuk menghadapi bayi yang kolik.

Baca Juga : #WelcomeMyLovelyBaby: Merawat Tali Pusat Bayi, Pastikan Selalu Kering agar Tidak Infeksi

"Bisa memberikan bayi larutan gula, ini bisa menenangkan bayi," ujarnya.

Di samping itu, Moms juga bisa melakukan pijatan ringan dan lembut pada bayi untuk meredakan tangisan bayi yang sedang kolik.