Kisah Hidup Supermodel Gia Carangi Berakhir Tragis, Jadi Gelandangan Hingga Mati Muda Karena AIDS

By Diah Puspita Ningrum, Senin, 10 Desember 2018 | 14:38 WIB
Gia Carangi (Instagram/theladyofthegoldrings)

Bukan hanya karena kecantikannya, tapi Gia yang mau berpose telanjang, berpakaian seperti laki-laki, berpose tanpa riasan dan sikapnya yang 'bodo amat' justru membawa era baru di dunia permodelan.

Baca Juga : Bukan Cinta, Billy Syahputra Nekat Mati-matian Bela Hilda Vitria untuk Lawan Kriss Hatta Karena Hal Ini!

Namun, siapa sangka di balik kesuksesan tersebut Gia merasa tidak bahagia dan kesepian.

Saat itulah sang supermodel berkenalan dengan obat-obatan terlarang yang kemudian membuatnya tak bisa bekerja dengan profesional.

Gia menjalani beberapa kali rehabilitasi, tapi hal tersebut tidak bisa membuatnya menjauhi barang haram tersebut.

Baca Juga : Inilah Artis Cantik FYN Alias FNJ yang Kepergok di Hotel Bareng TCW, Suami Wali Kota Tangerang Selatan

Sang supermodel akhirnya kehabisan semua uang serta asetnya dan dinyatakan bangkrut.

Dia terlihat tidur di jalan saat hari hujan dan tubuhnya mendapatkan sejumlah luka memar.

Gia juga mendapatkan tindakan pemerkosaan dan kekerasan seksual selama hidup menggelandang.

Pada tahun 1986, Gia Carangi meninggal dunia pada usia yang masih sangat muda, yakni 26 tahun.