Kehamilan Tak Diinginkan : Ini penyebab dan Cara Mengatasinya!

By Nila Kusuma Pratiwi, Senin, 17 Desember 2018 | 14:06 WIB
Penyebab dan cara mengatasi kehamilan tak diinginkan (iStock)

Nakita.id - Kehamilan tak diinginkan bisa menjadi kejutan bagi kebanyakan orang.

Emosi yang terkait dengan kehamilan tak diinginkan akan sangat berbeda.

Kehamilan tak diinginkan membutuhkan banyak kekuatan emosional dan dukungan dari pasangan dan keluarga dekat.

Ada beberapa penyebab dari kehamilan tak diinginkan yang harus Moms ketahui untuk menghindarinya, ini termasuk:

Baca Juga : Perusahaan Pil KB Dituntut Karena Kehamilan Tak Diinginkan

Penyebab kehamilan tak diinginkan

Penggunaan kontrasepsi yang salah

Jika Moms tidak mengikuti instruksi yang ditetapkan alat kontrasepsi tertentu, itu bisa menjadi awal kesalahan yang fatal.

Jika Moms menggunakan pil KB, penting untuk meminum pil setiap hari pada waktu tertentu.

Ini mengurangi kemungkinan kehamilan ke tingkat minimum.

Kondom meskipun cukup dapat diandalkan sebagai metode kontrasepsi, namun harus memastikan digunakan dengan benar.

Baca Juga : Kehamilan Kosong : Apakah Akan Memengaruhi Peluang Untuk Hamil Lagi?