Anak Chelsea Olivia Sempat Trauma dengan Sang Ibu Bahkan Sampai Tak Mau Menyusu, Ini Sebabnya!

By Soesanti Harini Hartono, Senin, 9 Oktober 2017 | 02:15 WIB
Memberi obat pada bayi sempat membuat Chelsea Olivia sedih (Santi Hartono)

Nakita.id – Punya anak yang sedang sakit memang kadang serba salah.

Pastinya Ibu tak tega harus memaksa anak minum obat atau memaksa anak melakukan berbagai perawatan medis.

Tapi hal tersebut harus dilakukan demi kesembuhan anak.

Kondisi ini yang sempat dialami artis muda Chelsea Olivia saat sang anak, Nastusha Olivia Alinskie sedang sakit.

Dalam Instagram Stories miliknya, Chelsea sempat curhat mengenai kesedihan yang ia alami.

Baca juga: Cara Menyimpan Obat yang Benar di Rumah

Kesel dan sedih bngt harus ngelakuin ini: maksa kasi obat, maksa sedot ingus, maksa tetesin obat ke idung supaya plong, maksa uap supaya plong.

Ini semua dilakuin biar anak cepet sembuh. Dan sekarang dia trauma liat Mommynya. Ga mau nenen”

Apakah Ibu pernah mengalami kondisi yang dialami Mama Chelsea ini?

Mungkin banyak Ibu yang jadi bingung bagaimana ya memberikan obat pada anak tanpa harus memberikan efek traumatik pada anak.

Menurut Seattle Children’s Foundation terdapat beberapa hal yang sebaiknya kita perhatikan saat memberikan obat pada anak khususnya anak yang masih bayi.

Sebelum memberinya obat, pastikan posisinya aman khususnya untuk obat yang berbentuk sirup.

Baca juga: Khasiat Obat Berkurang Saat Tablet Dibagi Dua

Posisi yang aman umumnya duduk bukan dalam posisi berbaring.

Pemaksaan berlebihan pada anak akan menyebabkan anak muntah dan tersedak.

Jangan lupa minta pada dokter resep obat yang punya rasa lebih enak untuk memudahkan pemberian obat pada anak.

Tempatkan sendok atau semprit obat di luar gigi ataupun gusi. Jika mau, libatkan anak dengan membiarkannya memegang sendok atau semprit sehingga Ibu bisa membantunya dengan sedikit dorongan.

Baca juga: Jangan Memberi Sembarang Obat pada Bayi Baru Lahir

Hindari menyemprotkan obat langsung ke bagian belakang tenggorokan karena bisa berisiko tersedak.

Teteskan pada bagian belakang lidah atau bisa ke kantung pipi secara perlahan.

Ciptakan suasana yang menyenangkan agar ia tidak merasa obat adalah hal yang aneh dan harus ia takuti.