4 Penyebab Bayi Rewel dan Menangis Jelang Tidur, Ini Cara Atasinya!

By Rizqa Widiasti, Rabu, 9 Januari 2019 | 16:26 WIB
Ini alasan mengapa Si Kecil rewel saat mau tidur, dan cara mengatasinya (pixabay/joffi)

­Apa yang harus Moms lakukan?

Ketidaknyamanan saat gigi tumbuh pada bayi sebaiknya tidak diatasi dengan pemberian obat-obatan.

Rasa nyeri pada saat bayi tumbuh gigi merupakan proses alami yang sebenarnya akan hilang sendiri.

Jadi, tak banyak yang bisa kita lakukan, kecuali memberikan rasa nyaman kepada buah hati dengan memeluk dan membelainya.

Moms juga dapat memberikan teether (mainan yang dapat digigit-gigit) dengan mensterilkannya terlebih dulu.

Untuk empeng, meski sebenarnya tidak disarankan, namun dalam keadaan bayi yang begitu rewel, dapat ditawarkan.

Untuk tumbuh gigi yang disertai demam, perlu diketahui demam karena gigi tumbuh tidak akan lebih dari 38°C.

Baca Juga : Rutin Minum Campuran Air Hangat dan Sari Jeruk Nipis, Tubuh Akan Alami Manfaat Ini!

Untuk itu, bila suhu tubuh bayi mencapai > 39°C, segeralah membawanya ke dokter. Karena kemungkinan ada penyebab lain demam tinggi tersebut.