7 Tips Menjaga Kebugaran dengan Berlari Sembari Mendorong Kereta Bayi

By Cecilia Ardisty, Sabtu, 12 Januari 2019 | 12:50 WIB
Jogging sembari mendorong kereta bayi ()

3. Membawa sedikit barang

Setiap kereta bayi pasti dilengkapi tempat penyimpanan.

Usahakan menaruh barang secukupnya seperti popok, lap, air mineral untuk Moms dan Si Kecil, makanan ringan, pakaian tambahan, dan mainan.

Baca Juga : Perbedaan Manfaat Jogging Pagi, Sore, dan Malam Hari, Pilih yang Mana?

4. Lindungi Si Kecil dari cuaca

Jika cuaca dingin dan berangin, gunakan pelindung cuaca (biasanya berbentuk tirai) kereta bayi.

Pada hari-hari yang panas, pastikan anak tidak berpakaian berlebihan, gunakan pelindung cuaca kereta bayi, dan tabir surya.

5. Ikat Si Kecil

Mengikat Si Kecil dengan tali pengikat dapat melindunginya dari risiko jatuh dan terguncang. Tali pengikat juga dapat mencegah jari-jari Si Kecil tersangkut di roda.

6. Menghindari jogging di dekat kendaraan bermotor 

Sebaiknya Moms berlari di taman, jalur sepeda, trotoar, atau area lain di mana kendaraan bermotor lalu lalang.