Warna Darah Menstruasi Menentukan Tingkat Kesuburan Perempuan, Cek Bagi yang Ingin Cepat Hamil!

By Rosiana Chozanah, Sabtu, 26 Januari 2019 | 15:09 WIB
Warna darah menstruasi menentukan tingkat kesuburan perempuan, cek bagi yang ingin cepat hamil! (iStock)

Nakita.id - Warna darah menstruasi ternyata berhubungan dengan tingkat kesuburan perempuan.

Warna darah sebenarnya sangat beragam mulai dari merah muda hingga merah pekat.

Terkadang warna darah tersebut sering berubah-ubah tanpa kita sadari.

Baca Juga : Penyebab Dua Kali Menstruasi Dalam Sebulan, Serta Faktor Risikonya

Namun sebenarnya, mengecek warna darah menstruasi merupakan hal yang penting.

Umumnya darah menstruasi berwarna merah, namun setiap orang memang mempunyai warna yang bervariasi, tergantung pada tingkat kekentalan atau volume darah.

Berikut beberapa warna darah menstruasi pada perempuan yang dilansir dari GridHealth.

Merah cerah

Warna ini biasa disebut dengan cranberry red karena warnanya mirip dengan buah cranberry.

Warna darah merah cerah ini menandakan bahwa zat besi yang dihasilkan dalam tubuh bekerja dengan baik.

Warna seperti ini menandakan tubuh dan organ reproduksi dalam kondisi sehat dan cukup subur.