Melahirkan Seorang Anak, Gadis 12 Tahun Ini Justru Terancam Dituntut karena Melanggar Hukum

By Maharani Kusuma Daruwati, Selasa, 29 Januari 2019 | 21:16 WIB
Menurut WHO ada 7.000 jenis penyakit langka yang sebagian dapat terdeteksi sejak masih bayi. (Bussines Insider)

Nakita.id - Sudah jatuh tertimpa tangga pula, mungkin itulah kalimat yang tepat untuk menggambarkan nasib gadis 12 tahun ini.

Pada usianya yang masih belia, baru berumur 12 tahun, wanita ini sudah menjadi ibu dengan melahirkan bayi di sebuah rumah sakit di Perth, Australia Barat.

Seperti diwartakan oleh Daily Mirror pada Sabtu (26/1/2019), gadis 12 tahun beserta suaminya yang juga masih anak-anak kini dalam situasi darurat.

Baca Juga : BERITA POPULER: Ustaz Arifin Foto dengan Ketiga Istrinya Sekaligus Hingga Raffi Ahmad Akui Pernah Tergoda Cewek Lain Sampai 'Eksekusi' dan Ketahuan Istri

Mereka berdua terancam mendapatkan gugatan hukum karena berusia di bawah 16 tahun, sebagai pasangan yang memiliki anak.

Gadis yang tetap dirahasiakan namanya ini berusia 11 tahun saat ia hamil, saat itu polisi meyakini bahwa yang menghamilinya adalah anak dengan usia yang sama.

Saat gadis tersebut tiba di Kampus Kesehatan Peel setelah melahirkan di rumah sakit, dia mengatakan pada staff rumah sakit, tidak tahu bahwa dia sedang hamil.

Kemudian dia dipindahkan ke Rumah sakit King Edward Memorial setelah melahirkan.

Dilaporkan bahwa baik ibu dan bayinya mereka semuanya sehat.

Namun, yang menjadi permasalahan adalah kasus yang tidak biasa melibatkan kehamilan pada anak-anak yang masih berusia 12 tahun alias masih di bawah umur.

Baca Juga : Ahmad Dhani Divonis 1,5 Tahun Penjara, Begini Ungkapan Mulan Jameela

Polisi Australia Barat mengatakan, mereka mengetahui insiden itu dan bekerja erat dengan keluarga yang terlibat.

Pengacara Pemuda WA Service Sally Dechow mengatakan kepada media Australia, "Secara hukum, mereka berdua dapat dituntut, tetapi dalam praktik kami menemukan bahwa biasanya anak laki-laki yang dituntut."

"Anda harus melihat kesejahteraan anak-anak ini dan apakah itu demi kepentingan umum untuk menuntut anak-anak pada usia ini," tambahnya.

Polisi akan mempertimbangkan pengawasan dan dukungan apa yang dimiliki anak-anak, sebelum membuat keputusan apakah mereka akan dituntut atau tidak.

Tetapi pihak kepolisan mengaku mereka tidak peduli dengan kesejahteraan anak-anak.

Seorang juru bicara Kepolisian Australia Barat mengatakan, "Kepolisian Australia Barat telah mengidentifikasi seseorang yang diyakini sebagai ayah muda dari bayi yang baru lahir, yang dirinya adalah seorang anak dan dikenal oleh ibu muda itu."

Ada 12 kelahiran terdaftar untuk anak perempuan berusia 12 tahun di Australia Barat sejak 1980, menurut statistik.

Baca Juga : Lakukan Hal Ini Bersama Pasangan Seperti Ria Warna #5MenitAja, Banyak Manfaatnya!

Artikel ini sudah pernah tayang di Intisari dengan judul Nasib Memilukan Gadis 12 Tahun yang Melahirkan Anak, Terancam Dituntut karena Melanggar Hukum