Nakita.id - Moms harus mengatar anak tapi mau pakai make up hanya #5MenitAja ? Bisa kok Moms, pakai make up hanya #5MenitAja tak sekedar asal tetapi menggunakan trik.
Nah, kalau sudah jago pakai make up hanya #5MenitAja nanti kasih tahu teman-teman Moms ya!
Baca Juga : Ingin Pintar Dandan? Kenali Make Up yang Dibutuhkan Khusus Pemula
Melansir dari Brightside, tips pakai make up ini tanpa ribet dengan waktu yang cepat.
1. Hashtag eyeshadow
Gambar simbol hashtag di ujung kelopak mata Moms lalu blend. Voila, mata Moms sudah cantik dengan eye shadow ini.
2. Pakai sendok untuk membantu pakai maskara dan alis
Sendok? Iya sendok bisa bantu Moms yang selama ini suka lama membuat alis.
Taruh sendok di mata Moms, ambil pensil alis atau kuas alis yang sudah ada cairannya, lalu gambar deh.
Baca Juga : Gerakan Simpel #5MenitAja untuk Turunkan Berat Badan & Terlihat Muda
Tak hanya menggambar alis, sendok bisa bantu Moms mengaplikasikan maskara.
Taruh sendok di bawah kelopak mata dan oleskan maskara dari bawah ke atas, dengan begini kulit pipi Moms tidak belepotan ya.