Karena Utang Budi, Zul Zivilia Rela Jadi Pengedar Narkoba Kelas Kakap Selama 2 Tahun!

By Shevinna Putti Anggraeni, Sabtu, 9 Maret 2019 | 08:16 WIB
Zul Zivilia sesali perbuatannya menjadi pengedar narkoba, ternyata berawal dari utang budi dan desakan ekonomi (kompas.com/jimmy ramadhan)

Bahkan Zul tidak hanya sekali mengedarkan narkoba kepada para pengecer.

Ia mengaku sudah dua kali mengedarkan narkoba pada 2018 - 2019, karena itu disebut pengedar kelas kakap.

"Dari pengakuannya baru dua kali (mengedarkan)," ujarnya.

Baca Juga : Bertarif Rp 1,4 Miliar Per Malam, Tengok Penampakan Kamar Super Mewah di Hotel Ini

Foto Zul Zivilia ketika masih aktif nge-band

Zul Zivilia yang memiliki seorang istri dan 4 anak mengaku memiliki alasan tersendiri menjadi pengedar narkoba.

Seperti yang kita lihat, Zul bersama band Zivilia memang sudah jarang tampil manggung di sebuah acara.

Ekonomi keluarganya tentu menurun dan Zul terpaksa mengambil jalan menjadi pengedar narkoba.

"(Mengedarkan narkoba) alasan ekonomi," kata Kombes Pol Suwondo Nainggolan dikutip dari Grid.

Selain itu, Zul juga rela menjadi pengedar narkoba karena alasan utang budi dengan rekannya yang juga pengedar narkoba.

Baca Juga : Berusia 20 Tahun, Faisal Khan 'Mahaputra' Perkenalkan Sang Kekasih pada Keluarga, Akan Segera Menikah?

"(Alasan lain) ada utang budi dengan Rian," ujarnya.