Sukses Bisnis Properti, Cynthiara Alona Kesandung Kasus Penipuan dan Ancam Tuntut 1 Triliun!

By Diah Puspita Ningrum, Minggu, 17 Maret 2019 | 08:39 WIB
Cynthiara Alona. (Instagram/cynthiara_alona)

"Mau tidak mau saya harus mengambil jalur hukum, karena saya tahu sekali yang tertipu bukan cuma saya, nantinya pasti ada banyak laporan penipuan atas pengembang properti ini," kata Cynthiara Alona.

Meski demikian, Alona juga mengaku dirinya terlalu tergiur promosi besar dari sebuah perusahaan yang belum terkenal namanya.

Baca Juga : Satu Keluarga Selamat dari Maut Saat Penembakan di Selandia Baru Karena Hal Ini

"Bodohnya saya, saya nggak ngecek nama PT-nya ini terkenal enggak-nya," pungkas Alona.

Cynthiara Alona sendiri diketahui memiliki indekos mewah terdiri dari 97 kamar yang berkonsepkan hotel, dilengkapi fasilitas kolam berenang, tempat biliar, dan karaoke.Dari bisnis kamar indekosnya tersebut, ia berhasil meraup Rp700 juta. Itu pun bahkan jika kondisi indekosnya terbilang sepi.Cynthiara Alona berhasil membangun perumahan cluster dan melakukan berbagai kegiatan mewahnya dari hasil uang sewa indekos yang didapatkannya.