Kulit Mangga Ternyata Bisa Cegah Kanker dan Diabetes, Jangan Buru-buru Dibuang!

By Anisa Annan, Minggu, 17 Maret 2019 | 12:06 WIB
Kulit mangga ternyata memiliki zat untuk cegah kanker dan diabetes. (Artem Bali)

Nakita.id - Buah mangga merupakan salah satu buah-buahan yang digemari karena rasanya yang manis dan segar.

Tak hanya saat matang, mangga muda pun sering disantap sebagai rujak, salah satu kudapan yang digemari.

Daging buah mangga yang lembut dan citarasa manis segarnya juga mengandung banyak nutrisi.

Baca Juga : Sering Dibuang, Ternyata Kulit Mangga Juga Punya Manfaat Ajaib untuk Kurangi Risiko Kanker

Tak heran ya Moms, jika mangga jadi buah yang banyak penggemarnya.

Namun laman Healthline menyinggung tentang bagian lain dari buah mangga, yang mungkin kerap Moms abaikan.

Kulit mangga, bagian terluar dari buah mangga yang biasanya berwarna hijau atau kekuningan saat telah matang umumnya dikupas dan dibuang ketika kita hendak makan mangga.

Ternyata ada argumen yang membahas jika kulit mangga sebenarnya memiliki kandungan nutrisi penting lo, Moms.

Lantas, apakah kulit mangga sebaiknya dikonsumsi?

Baca Juga : Hamil 7 Bulan Puasa : Lakukan 3 Hal ini Agar Puasa Saat Hamil Lancar