Penting! Ternyata Mineral Ini Paling Berpengaruh untuk Tubuh

By Nita Febriani, Rabu, 20 Maret 2019 | 15:39 WIB
Ilustrasi manfaat mineral zat besi untuk kesehatan tubuh (iStock)

Nakita.id - Bicara tentang asupan nutrisi sehari-hari, tentu tidak lepas dari kebutuhan tubuh akan mineral.

Mineral yang dibutuhkan tubuh antara lain kalsium, fosfor, zat besi, natrium, klorida, dan masih banyak lagi.

Namun diantara semua mineral, ternyata ada satu mineral yang paling penting untuk kita sebagai manusia.

Baca Juga : Alyssa Soebandono Rela Ubah Pola Makan Demi Kesehatan Si Kecil

Dokter gizi klinis, dr. Nurul Ratna Mutu Manikam, S.Gizi, SpGK dalam Konferensi Pers SGM Eksplor di Jakarta, Rabu (20/3/2019) mengatakan, "semua mineral penting dan dibutuhkan oleh tubuh. Tapi yang paling penting adalah zat besi."

Hal ini disebabkan zat besi adalah mineral utama yang mampu mencegah kita terkena anemia.

Dokter Nurul menjelaskan, otak membutuhkan oksigen dan glukosa sebagai asupan utamanya.

Sementara zat besi lah yang bertugas membawa oksigen sampai ke otak.

Baca Juga : Moms Sedang Hamil dan Sering Pusing? Awas, Jangan-jangan Kekurangan Zat Besi!