Hal ini penting, sebab apabila otak tidak mendapatkan cukup oksigen maka akan terjadi disfungsi tubuh yang berkaitan dengan kerja otak.
Seperti gangguan fungsi kognitif dan fungsi ingatan yang dikontrol oleh sirkuit-sirkuit saraf yang kompleks pada otak.
Kekurangan zat besi juga akan membuat Moms merasa pusing dan mudah lelah sehingga akan mengganggu aktivitas.
Baca Juga : MPASI Pada Bayi Usia Enam Bulan Perlu Zat Besi, Ini Daftar Makanannya
Zat besi pada orang dewasa berfungsi sebagai pembangun sistem imunitas atau kekebalan tubuh.
Sedangkan pada anak-anak, zat besi diperlukan untuk pertumbuhan dan perkembangan yang berkaitan dengan kecerdasan.
Meski menjadi mineral yang utama dan terpenting, ternyata zat besi tidak bisa bekerja sendirian.
Kinerja zat besi harus dibantu oleh mineral lain yaitu Seng (Zn), Selenium (Se), dan juga protein.
Baca Juga : Beda Nasib, Penjual Sayur di Purwokerto Ini Mirip Syahrini dari Riasan dan Gestur Tubuhnya
Penulis | : | Nita Febriani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR