Mengonsumsi Biji Ini Bisa Cegah Diabetes Tipe 2 Sampai Turunkan Berat Badan

By Cecilia Ardisty, Minggu, 24 Maret 2019 | 17:31 WIB
Biji kemangi dapat menurunkan berat badan (pisauikan)

Nakita.id - Moms pasti sudah pernah memakan kemangi, tetapi apakah sudah mencoba makan biji kemangi?

Di balik fisiknya yang kecil, biji kemangi memiliki manfaat untuk kesehatan.

Biji kemangi memang mirip dengan biji wijen tetapi mereka tetap satu tipe dari Ocimum basilicum.

Baca Juga : Tak Hanya Jadi Rempah Andalan, Ini Manfaat Kesehatan Daun Kemangi!

Melansir dari Healthline, biji kemangi telah digunakan sejak dahulu kala untuk pengobatan.

Pengobatan yang menggunakan biji kemangi adalah Ayurvedic dan pengobatan Cina.

Terlepas sering digunakan dalam pengobatan sejak dahulu kala, biji kemangi telah diteliti memiliki sejumlah manfaat pada kesehatan.

Baca Juga : Rutin Konsumsi Kemangi dan Rasakan 7 Manfaat Menakjubkan Ini!

Berikut manfaat biji kemangi bagi kesehatan.

1. Sumber Mineral 

Berdasarkan label nutrisi produk A.S., satu sendok makan biji kemangi memasok 15 persen dari kebutuhan harian untuk kalsium dan sepuluh persen dari kebutuhan harian untuk magnesium dan zat besi.