Setelah Berbelanja Online Menggunakan Ponsel, Seorang Wanita Ditemukan Meninggal

By Ratnaningtyas Winahyu, Sabtu, 6 April 2019 | 20:05 WIB
Ilustrasi belanja online (pixabay.com/PhotoMIX-Company)

Nakita.id – Berbelanja memang satu hal yang sering diidentikkan dengan perempuan.

Saking eratnya kaitan antara perempuan dengan belanja, perempuan sering lupa diri ketika sedang berbelanja.

Apalagi dengan adanya kemudahan berbelanja secara online, para Moms di rumah semakin dimudahkan untuk membeli sesuatu hanya dengan sekali ‘klik’ dan keesokannya barang pun sampai di rumah.

Akan tetapi pada satu insiden ini, berbelanja secara online tidak hanya menyita uang, namun juga menyita nyawa pembelinya!

Baca Juga : Berikan yang Terbaik, Bahan Alami Harus Jadi Pilihan Utama Agar Bayi Terlindungi

Melansir dari laman worldofbuzz.com, seorang wanita bernama Dong berumur 27 tahun asal Cina tiba-tiba ditemukan meninggal tengah malam, dengan keadaan ponsel yang masih berada di tangannya.

Bahkan, ketika ponselnya diamakan pihak berwajib, ponselnya menunjukkan halaman saat dia sebuah situs belanja online.

Baca Juga : Jangan Lakukan 5 Hal ini Saat Mengunjungi Bayi Baru Lahir, No 4 Sering Dilakukan!

Diketahui Dong memiliki dua anak kecil; seorang anak perempuan yang berusia 6 tahun dan seorang putra yang berusia 2 tahun.

Awal mula Dong diketahui sudah tidak bernyawa adalah ketika suatu pagi ibu mertuanya memanggilnya sampai dua kali untuk sarapan.

Tetapi, Dong tidak juga menyahut, sehingga dia memutuskan untuk pergi memeriksanya.

Lantas, ibu mertuanya masuk ke dalam kamar dan mendapati Dong berbaring miring masih memegang teleponnya.

Namun, ketika dia ingin mendorong Dong untuk membangunkannya, dia terkejut menemukan badan menantunya kaku dan dingin.

Dong pun dinyatakan meninggal dan dokter percaya bahwa hal itu bisa disebabkan oleh kelelahan berlebihan yang menyebabkan serangan jantung mendadak.

Baca Juga : 3 Tahun Cerai, Angel Karamoy Masih Jaga Silaturahmi dengan Mantan Suami Demi Perkembangan Si Kecil

Rupanya, Dong merawat kedua anaknya yang masih kecil sampai mereka tertidur setiap malam. Namun, karena dia tidak punya cukup waktu untuk bermain-main dengan ponselnya di siang hari, dia punya kebiasaan tidur larut malam.

Hal tersebut membuatnya seringkali tidur larut malam sampai jam 1 atau 2 pagi.

Lama kelamaan, kebiasaannya ini menyebabkan dia menderita insomnia dan tidak lagi bisa tidur dengan nyenyak, jika dia tidak bermain dengan ponsel sebelumnya.

Sang suami pun mengatakan bahwa sehari sebelumnya, Dong baik-baik saja dan bahkan mengajak anak-anaknya bermain tanpa masalah.

Mesin saja butuh istirahat, apalagi tubuh manusia ya, Moms.

Jadi, ingatlah selalu untuk beristirahat yang cukup dan tetap sehat, Moms!

Baca Juga : Obat Kuat Alami Agar Tahan Lama Berhubungan Intim, Bikin Betah Bercinta di Atas Ranjang