Panas Terik Minum Soda Malah Bikin Tambah Haus, Kok Bisa Ya?

By Rachel Anastasia Agustina, Kamis, 11 April 2019 | 12:45 WIB
Ini Dampak Buruk Pada Tubuh Setelah Minum Soda. (dashu83)

Setelah itu semua cairan akan dibuang melalui urin.

Selain itu ada masalah gula pada soda cola yang tidak pernah teratasi.

Gula sama seperti kokain, membuat ketagihan.

Kenapa? Karena ketika gula diproses di dalam tubuh, otak akan melepaskan zat dopamin yang memberikan rasa enak pada tubuh.

Baca Juga : Ibu Korban Kasus #JusticeForAudrey Ungkap Trauma, Hasil Visum Polisi Justru Beberkan Ini

Bahkan ada penelitian dari National Institutes of Health yang menyatakan bahwa gula lebih membuat ketagihan dibanding kokain.

Maka setelah minum satu kaleng soda cola akan membuat kita menginginkannya lagi, dan konsumsi gula dalam jumlah banyak akan menimbulkan penyakit jantung.

Baca Juga : Tak Mau Punya Perut Buncit? Hindari 4 Hal Ini Tiap Pagi Ya, Moms!

Akan tetapi untungnya kita tidak perlu menghilangkan soda dari kehidupan kita.

Seorang ahli gizi Cordialis Msora-Kasago menyatakan konsumsi soda sesekali tidak memberikan banyak dampak buruk.

Terpenting adalah kita sebagai manusia bisa mengontrol porsi konsumsi minuman soda dengan banyak kadar gula.

Jadi apakah Moms masih suda konsumsi minuman soda dalam jumlah banyak? Jangan lupa beritahu Dads juga ya!