Nakita.id - Saat hamil, Moms disarankan untuk menghindari minuman bersoda (Soft drink) karena banyak mengandung gula, asam fosfat, karbonat, bahan pengawet, dan kafein, yang dapat membahayakan janin.
Bahkan, soda diet dapat menyebabkan kenaikan berat badan meskipun mengandung nol kalori.
Tetapi sebuah penelitian baru menemukan bahwa mengonsumsi minuman yang dimaniskan secara artifisial saat hamil, dapat benar-benar membuat Si Kecil kelebihan berat badan.
Baca Juga : Berita Kesehatan: 5 Vitamin Untuk Menjaga Daya Tahan Tubuh Si Kecil di Musim Hujan
Peneliti melihat data dari tahun 1996 hingga 2002 yang dikumpulkan dalam penelitian Danish National Birth Cohort, yang menyusun penelitian jangka panjang dari 92.000 perempuan hamil yang tinggal di Denmark.
Dalam studi asli ini, peserta menyelesaikan kuesioner tentang diet setelah hamil enam bulan.
Berat badan anak-anak juga dilihat pada saat kelahiran dan pada usia 7 tahun.
Dalam studi baru ini, para peneliti mengamati 900 kehamilan di mana ibu didiagnosis menderita diabetes gestasional, suatu kondisi yang hanya diterima oleh perempuan hamil.
Baca Juga : Menurunkan Berat Badan, Simak 3 Cara Efektif Menggunakan Bawang
Source | : | Medical Daily |
Penulis | : | Fadhila Afifah |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR