Sungguh Malang, Wanita Cantik Ini Bolak-balik Rumah Sakit Akibat Membuka Kulkas dan Minum Air Es

By Ratnaningtyas Winahyu, Jumat, 12 April 2019 | 17:30 WIB
Arianna Kent mengalami penyakit alergi yang langka (dailymail.co.uk)

"Tenggorokan saya seperti asma dan menjadi sulit bernapas." tambah Arianna.

Sayangnya, karena alergi ini terbilang aneh dan langka, akhirnya masih banyak orang-orang yang berpikir bahwa penyakit ini adalah lelucon.

"Orang sering tidak percaya padaku bahwa alergi ini nyata terjadi. Mereka seringkali berkata, bahwa apa yang aku alami adalah kedinginan semata, dan bukan berarti terkena alergi.” ujar Arianna.

Baca Juga : Baru Rayakan Ulang Tahun Ibran, Asri Welas Justru Menangis Ada Apa ya?

Puncaknya, ketika Arianna pergi ke rumah sakit dan menjelaskan kepada mereka bahwa ia memiliki alergi terhadap dingin, beberapa dokter justru tidak tahu dan melihat Arianna seperti orang gila.

Seiring waktu, Arianna telah mampu mengurangi intensitas dirinya dirawat inap di rumah sakit.

Dari yang awalnya tiga kali dalam sebulan menjadi satu kali sebulan.

Arianna mengatakan bahwa ia telah melakukan beberapa upaya, seperti mengubah pola makannya, mengurangi konsumsi makanan yang mengandung histamin, dan zat kimia yang memicu sistem kekebalan tubuh.

Makanan seperti keju, yoghurt, krim, acar, nanas dan daging yang difermentasi akhirnya mau tidak mau harus dijauhi oleh Arianna.

Baca Juga : Dituduh Dapat Mobil oleh Mantan Kekasihnya di Surabaya, Wijin Buka Suara

Artikel ini telah tayang di intisari.grid.id dengan judul Penyakit Langka: Wanita Ini Alami Alergi yang Mengancam Nyawa Bila Membuka Kulkas dan Minum Air Es