Nakita.id - Mulai hari ini, Senin (6/5/2019) hampir seluruh umat muslim di dunia menjalankan ibadah puasa.
Ibadah puasa merupakan salah satu ibadah wajib yang harus dijalankan di bulan Ramadan.
Semua umat muslim pun, tak pandang bulu harus menjalankan kewajiban agama ini, termasuk penderita diabetes, Moms.
Baca Juga : Berikan yang Terbaik, Bahan Alami Harus Jadi Pilihan Utama Agar Bayi Terlindungi
Namun, terkadang ada penderita yang tak diperbolehkan menjalankan ibadah puasa ini karena kondisi kesehatannya, Moms.
Sehingga, setiap orang yang memiliki penyakit tertentu sebaiknya berkonsultasi terlebih dulu dengan dokter.
Untuk penderita diabetes, ada baiknya lebih memperhatikan asupan makanannya selama puasa.
Terlebih ketika berbuka, biasanya akan identik dengan adanya makan manis dan minuman seperti es dan sirup.
Jadi, Moms atau Dads yang memiliki diabetes, sebaiknya tahu makanan apa saja yang aman dikonsumsi saat berbuka.
Mengutip Tribunnews.com, penderita diabetes memiliki gangguan dalam produksi dan kerja hormon insulin sehingga kadar gula dalam darah meningkat.
Oleh karena itu, makanan untuk penderita diabetes yang dijadikan menu berbuka sebaiknya dapat memberikan rasa kenyang dalam waktu lama.
Selain itu juga makanan yang tidak menaikkan kadar gula darah.