Ratusan Napi Kabur Saat Kebakaran Rutan Siak, Pemicunya Berawal dari Temuan Barang Haram di Sel Tahanan

By Diah Puspita Ningrum, Sabtu, 11 Mei 2019 | 14:58 WIB
Viral Video Detik-detik Narapidana Kabur Usai Bakar Rutan Klas II B Siak, Puluhan Tahanan Masih Dalam Pencarian (Kolase Instagram @makassar_iinfo)

"Mulai pukul 01.00 WIB, Sabtu dini hari, mereka lempar batu supaya polisi tidak masuk. Ada juga api ketika sudah besar kami lari keluar, ke belakang," ujar pria yang sehari-hari bertugas di bagian dapur rutan itu.

Baca Juga : Dinilai Tak Bermanfaat, Ternyata Menangis Mampu Turunkan Berat Badan! Begini PenjelasannyaHingga pukul 03.30 WIB, api sudah tidak terlihat membara, tetapi terlihat hampir semua bangunan rutan ludes.

Melansir dari Tribunnews, dari 153 tahanan yang kabur, 119 diantaranya sudah berhasil diamankan kembali.

Napi yang tertangkap dan menyerahkan diri kemudian dievakuasi ke tahanan Mapolsek Siak dan Mapolres Siak.

"Untuk bangunan kita lapor ke pimpinan pusat. Kantor tidak mungkin ditempati, bangunan baru belum ada di Siak," kata Kepala Kantor Wilayah Kemenkum HAM, M Diah saat ditemui di TKP.

Sementara itu, apabila benar kerusuhan ini disebabkan kelalaian dan kesalahan petugas, maka sanksi akan diberikan.