Dehidrasi Renggut Nyawa Komedian Rudy Djamil, Ini yang Terjadi pada Tubuh Saat Meninggal Karena Dehidrasi

By Kunthi Kristyani, Senin, 13 Mei 2019 | 14:37 WIB
Komedian senior Rudy Djamil meninggal dunia karena dehidrasi (Instagram/@rudydjamil)

Meski terdengar sepele, nyatanya dehidrasi termasuk salah satu penyakit yang bisa mengancam nyawa.

Seperti kita tahu dua per tiga tubuh manusia tersusun atas air.

Dehidrasi terjadi ketika tubuh terlalu banyak kehilangan air tanpa menggantinya, mencegah tubuh melakukan fungsi normalnya.

Bayi sangat rentan mengalami dehidrasi karena tubuh mereka terdiri dari 78 persen air.

Selain itu, orang lanjut usia juga lebih rentan mengalami dehidrasi karena mekanisme haus melemah seiring bertambahnya usia seseorang.

Baca Juga : Berawal dari Sakit Batuk, Seorang Ibu Harus Rela Kehilangan Kedua Kaki dan Tangannya Akibat Diamputasi

Melansir dari mercola.com, menurut BBC news, 1 dari 5 manula tidak mendapatkan cukup air setiap hari.

Seiring bertambahnya usia, rasa haus kadang-kadang dapat berkurang atau tampaknya hilang.

Ini menyebabkan mereka minum lebih sedikit air daripada yang mereka butuhkan dan dapat menyebabkan dehidrasi.

Kematian sangat mungkin terjadi karena kurangnya air dalam tubuh menyebabkan gagalnya seluruh fungsi organ yang ada di dalam tubuh.

Itu terjadi karena darah menjadi terlalu kental sehingga asupan nutrisi ke seluruh tubuh terganggu termasuk ke bagian jantung maupun otak kita.

Baca Juga : Kocak! Niat Bangunin Sahur, Bapak Ini Malah Kayak Ngajak Berantem