Viral Kabar Lion Air Tinggalkan Jenazah, Ini 5 Kasus Lion Air yang Buat Masyarakat Geram

By Anisa Annan, Rabu, 15 Mei 2019 | 11:43 WIB
Pesawat Lion Air di airside Terminal 3 Ultimate Bandara Soekarno-Hatta, Senin (20/6/2016) (Kompas.com/Andri Donnal Putera)

2. Kalajengking di kabin pesawat

Kejadian ini cukup menggemparkan, pasalnya serangga beracun ini tak seharusnya berada di kabin.

Melansir Tribun News, kabar adanya kalajengking di kabin pesawat ini awalnya muncul melalui video yang diunggah oleh akun Instagram @karimtaslim.

Baca Juga: Pilot Lion Air yang Sempat Viral karena Menampar Pegawai Hotel, Kini Resmi Menjadi Tersangka dan Dipenjara

Dalam video tersebut tampak seekor kalajengking muncul di bagasi kabin pesawat.

Hal tersebut disebutkan terjadi di dalam pesawat Lion Air penerbangan Pekanbaru - Jakarta.

"Kejadian tak terduga pada penerbangan Lion Air JT 293, Pku-Jkt, 14 Feb 2019.Tiba-tiba muncul kalajengking (scorpion) di tempat penyimpanan bagasi di atas tempat duduk. Persis di atas kepala saya," keterangan dalam unggahan akun Instagram @karimsalim.

3. Keluarga pilot masuk kokpit pesawat

Melansir Tribun News, pada tahun 2017 lalu sempat terjadi kasus yang membuat penumpang Lion Air geram.

Seorang penumpang bernama Citra Rienanti menceritakan pengalaman itu melalui akun Facebooknya.