Olahraga Pagi Bersama Si Kecil Usai Melahirkan, Bonding Sekaligus Bakar Kalori!

By Nita Febriani, Rabu, 5 Juni 2019 | 09:00 WIB
Olahraga yang bisa Moms lakukan bersama Si Kecil usai melahirkan (yanalya)

1. Jadikan Si Kecil sebagai pengganti beban

Moms bisa mengganti barbel atau beban yang biasa digunakan untuk berolahraga dengan tubuh Si Kecil.

Hal ini bisa dilakukan dengan catatan Si Kecil sudah cukup kuat untuk mengangkat lehernya dan bisa duduk tegak ya Moms.

Moms bisa lakukan Squat, Crunches, Sit Ups, dan Reverse Crunches sembari menggendong Si Kecil.

Moms bisa angkat Si Kecil di udara perlahan untuk membakar kalori dan mengecilkan lengan.

Baca Juga: Pamer Video Bersama Gempi, Gisel Lagi-Lagi Jadi Bahan Nyinyiran Warganet, Singgung Perihal Kecentilan!

2. Letakkan Si Kecil di matras

Moms bisa meletakkan Si Kecil di matras dan melakukan plank, leg lift, serta crawl.

Dengan posisi ini Moms bisa membakar kalori di kaki dan memperkuat otot kaki.

Moms bisa mendapatkan bentuk kaki yang indah sambil memandangi Si Kecil selama berolahraga.

Baca Juga: Niat Baik Bagikan Kurma di Bulan Ramadan, Sandra Dewi dan Harvey Moeis Malah Dapat Balasan Tak Terduga Ini