Mau Mudik Malah Apes, Satu Keluarga Ini Tercebur ke Sawah Penuh Lumpur di Perjalanan

By Maharani Kusuma Daruwati, Kamis, 30 Mei 2019 | 19:57 WIB
Niatnya Hendak Mudik ke Kampung Halaman, Satu keluarga di Makassar Justru Tercebur ke Sawah Penuh Lumpur (instagram.com/ @makassar_iinfo)

Nakita.id - Tak terasa kita sudah memasuki hari-hari terakhir puasa.

Sebentar lagi kita semua akan segera menyambut datangnya hari raya Idul Fitri.

Lebaran biasanya sangat identik dengan adanya pulang kampung atau yang biasa disebut dengan mudik.

Baca Juga: Berikan yang Terbaik, Bahan Alami Harus Jadi Pilihan Utama Agar Bayi Terlindungi

Jelang hari lebaran, sebagian besar warga yang ada di kota besar akan mudik.

Namun sayangnya, saat tradisi mudik kerap diwarnai beberapa masalah, salah satunya adalah kecelakaan lalu lintas.

Seperti yang dialami oleh satu keluarga ini.

Menelesuri dari akun Instagram @makassar_iinfo membagikan berita kecelakaan sebuah keluarga saat mudik.

Kecelakaan ini diketahui terjadi di Makassar, Sulawesi Selatan.

Sebuah mobil berisikan satu keluarga asal Makassar itu mengalami kecelakaan yang cukup memprihatinkan saat hendak menuju ke Kota Palopo, Sulawesi Selatan.

Baca Juga: Nunung Beli Korset Ratusan Juta, Sabunnya untuk Sekali Cuci Aja Harganya Rp 1 Juta

Kecelakaan mobil ini terjadi pada 30 Mei 2019 siang, tepatnya di daerah Lalliseng Wajo Sengkang.

Awalnya, kecelakaan ini terjadi ketika sang sopir ingin mendahului kendaraan yang berada di depannya.

Namun, di saat yang bersamaan datang sebuah mobil dari awal yang berlawanan.

Sang sopir pun membanting stir hingga tidak terkendali hingga masuk ke dalam sawah milik warga.

Niatnya Hendak Mudik ke Kampung Halaman, Satu keluarga di Makassar Justru Tercebur ke Sawah Penuh Lumpur

Dari kecelakaan ini, tidak ada penumpang yang menjadi korban jiwa.

Baca Juga: Makin Blak-blakan Pamer Kemesraan, Naomi Zaskia Sudah Berani Beri Larangan ke Sule

Para penumpang yang berada di dalam mobil tersebut mengalami luka-luka.

Niatnya Hendak Mudik ke Kampung Halaman, Satu keluarga di Makassar Justru Tercebur ke Sawah Penuh Lumpur

Kondisi mobil yang ditumpangi pun tidak mengalami kerusakan yang parah.

Posisi mobil terbalik saat jatuh tercebur ke dalam sawah yang penuh lumpur.

Usai kecelakaan, para penumpang pun langsung di evakuasi.

Baca Juga: Heboh Karena Kerap Cium dan Peluk Zaskia Gotik di TV, Raffi Ahmad Akhirnya Temui MUI

Berkaca dari peristiwa ini bagi para pemudik yang ingin mudik dengan membawa kendaraan sendiri di harapkan bisa lebih berhati-hati.

Utamakan keselamatan dibandingkan kecepatan.

#GridNetworkJuara

Artikel ini sudah pernah tayang di Grid.ID dengan judul Niatnya Hendak Mudik ke Kampung Halaman, Satu keluarga di Makassar Justru Tercebur ke Sawah Penuh Lumpur