Terungkap Perjalanan Kisah Asmara Ani Yudhoyono dan SBY Sejak Muda, Sebut SBY Sebagai Cinta Pertamanya

By Safira Dita, Sabtu, 1 Juni 2019 | 18:55 WIB
Perjalanan Kisah Asmara Ani Yudhoyono dan SBY (instagram.com/aniyudhoyono)

Semakin lama, Soekotjo akhirnya menganggap kekhawatirannya itu terlalu berlebihan karena Sarwo Edhie sendiri tidak pernah mempersoalkan faktor pangkat calon besannya.

Ani Yudhoyono dalam buku tersebut menuturkan, ibunya, istri Sarwo Edhie, adalah yang lebih dulu senang kepada SBY.

Saat itu, SBY sering datang ke rumah gubernur, setiap ada acara di sana, lantaran dia adalah komandan korps taruna.

"Ibu saya lebih dulu kenal dia, tanpa sepengetahuan saya. Ibu jatuh sayang kepada dia mungkin karena perilakunya yang santun," ujar Ani Yudhoyono yang dilansir dari Kompas.com.

Baca Juga: Ani Yudhoyono Tutup Usia, AHY Sempat Ungkap Kesedihan Mendalam Belum Bisa Mewujudkan Impian Besar Sang Ibu

Bertunangan

Pada Februari 1974, kabar bahagia datang dari keduanya, SBY dan Ani Yudhoyono akhirnya bertunangan.

Pertunangan itu dilakukan lantaran nantinya Ani dan SBY harus berpisah cukup lama, karena Ani Yudhoyono harus ikut ayahnya yang mendapat tugas menjadi Duta Besar RI untuk Korea Selatan.

Akhirnya, waktu yang ditunggu-tunggu tiba, pada 30 Juli 1976, setelah SBY kembali dari Negeri Paman Sam, mereka sepakat untuk membina rumah tangga.

Baca Juga: Hati-hati! Makanan Enak Ini Bisa Sebabkan Leukemia Seperti yang Diderita Ani Yudhoyono