Mudik ke Malang, Mona Ratuliu Perlihatkan Tradisi Unik Menerima THR dari Keluarga

By Rachel Anastasia Agustina, Rabu, 5 Juni 2019 | 14:00 WIB
Kebersamaan Mona Ratuliu dan Keluarga di Lebaran 2019. (Instagram/monaratuliu)

Nakita.id – Setelah berpuasa selama satu bulan penuh tiba saatnya umat Muslim menyambut hari kemenangannya.

Momen merayakan Hari Raya Lebaran ini tentunya menjadi kegembiraan tersendiri dengan tradisi-tradisinya.

Biasanya umat Muslim akan menjalankan Salat Id pada pagi hari sebelum berkunjung ke rumah kerabat.

Baca Juga: Berbeda dari yang Lain, Tya Ariestya Justru Merayakan Idul Fitri Bersama Kedua Anaknya di Tempat Tidur

Mencicipi segala makanan khasnya seperti ketupat, opor ayam, dan lainnya merupakan tradisi dari hari raya ini.

Pastinya ada juga berbagi Tunjangan Hari Raya atau THR. Biasanya THR ini diberikan oleh yang sudah bekerja kepada yang belum bekerja.

Kebanyakan penerima THR ini adalah anak-anak yang sedang beranjak dewasa.

Baca Juga: Lebaran Pertama Tanpa Ibu Ani, SBY Ungkapkan Perasaannya Saat Tahlilan di Depan Keluarga

Tradisinya pun beragam, seperti tradisi memberikan THR yang unik dari keluarga selebriti Mona Ratuliu.

Melansir dari instastories akun pribadi milik Mona Ratuliu (@monaratuliu), ia sibuk merekam kejadian lucu selama kumpul keluarga di Malang.

Ternyata saat ingin menerima THR mereka harus menyebutkan sesuatu yang diminta oleh yang akan memberikan THR.

Baca Juga: Menu Makanan yang Sering Disajikan Saat Lebaran, Bikin Suasana Kumpul Makin Hangat

Mona mengabadikan momen anak pertamanya Davina Shava Felisa saat ingin menerima THR.

Ternyata tantangannya sangat mudah sekali sehingga membuat kerabat Mona mudah memberikan THR itu.

Davina Shava Felisa Menerima THR (kiri).

“Kamu namanya siapa?” ujar kerabat Mona yang ingin memberikan THR

“Davina”, jawabnya dengan tersenyum manis

“Coba sebutkan satu nama ikan,”

“Ikan Nila,” ujar Davina dengan mantap. Mona pun tertawa mendengar jawab anaknya itu.

Baca Juga: Awas, Lezatnya Santapan Lebaran yang Bersantan Bisa Sebabkan Gangguan Kesehatan!

Berlanjut ke anak keduanya yaitu Barata Rahadian Nezar, ia terlihat sangat malu-malu di depan kerabat Mona.

Sayangnya jawabannya yang sangat lucu membuat tawa di ruangan itu pecah meskipun tidak benar jawabannya.

Barata Rahadian Nezar (kiri).

“Ayo sebutkan nama ikan,” ujar kerabatnya

“Ikan,” jawab Barata dengan tersenyum. Sontak semua tertawa dengan lepas mendengar jawaban tersebut.

Akhirnya ampol tetap diberikan kepada satu-satunya anak laki-laki dari Mona Ratuliu dan Indra Brasco ini.

Baca Juga: Ini 3 Buah yang Wajib Masuk Daftar Makan Untuk Menurunkan Berat Badan Setelah Idul Fitri

Tiba di anaknya yang ketiga yaitu Syanala Kania Salsabila, ia pun terlihat malu-malu saat di depan kerabat Mona dan Indra.

Syanala Kania Salsabila ( kiri).

“Kamu mau ngapain?” tanya Mona kepada putri ketiganya itu

“Mau minta angpao” jawab Syanala. Tentunya tawa juga langsung memenuhi ruangan itu.

“Ayo sebutkan nama ikannya,” ujar salah satu kerabat mereka

Baca Juga: Ditanya Kapan Nikah Saat Lebaran, Tengok Tips Jitu dari Arda Naff Untuk Menjawabnya

“Gurame!,” jawab Syanala dengan riang karena setelah itu amplop THR sudah ada di tangannya.

Bukan hanya keseruan saja, Mona juga mengajarkan anak-anaknya untuk sungkem kepada eyangnya saat itu.

#GridNetworkJuara