Perhatikan 4 Hal Penting Sebelum Mengenalkan Susu Sapi Kepada Si Kecil!

By Bela Moneta, Kamis, 4 Juli 2019 | 19:35 WIB
Waspadai bayi tersedak susu, bisa mengakibatkan penyakit berbahaya ini ()

Hal ini dikarenakan susu sapi mengandung tingkat protein dan mineral yang tinggi dan mampu membuat ginjal pada bayi bekerja lebih keras.

Susu sapi tidak dianjurkan untuk diberikan kepada bayi di bawah 1 tahun karena tidak mengandung nutrisi yang cukup laiknya ASI.

Hal ini karena susu sapi tidak banyak mengandung zat besi, vitamin C dan nutrisi lainnya yang dibutuhkan oleh bayi.

Sehingga hal ini dapat memicu terjadinya anemia pada bayi.

Dari penjelasan di atas, Moms perlu mengingat bahwa umur aman untuk memperkenalkan susu sapi kepada si kecil adalah saat  berumur lebih dari 12 bulan.

Baca Juga: Hati-hati Merebus Botol Susu Bayi Berisiko Menyebabkan Kanker Mematikan

American Academy of Pediatrics menuliskan bahwa anak yang berumur satu tahun akan mendapatkan jumlah kalsium dan vitamin D yang cukup dengan 8 hingga 12 ons (1 hingga 1 1/2 gelas) susu.

Ternyata tidak harus susu, anak juga bisa mengonsumsi produk yang berbahan dari susu seperti yogurt dan keju dengan berat yang disarankan di atas.

Baca Juga: Resep MPASI Bubur Susu Apel, Bikin Si Kecil Lahap Makan

Perlu Moms ingat untuk tidak memberikan Si Kecil lebih dari 32 ons (4 gelas) susu karena bisa membuat Si Kecil tidak ingin mengonsumsi makanan lainnya.

4. Tips jika Si Kecil menolak minum susu sapi

Sebagian anak mungkin langsung jatuh cinta kepada susu sapi saat mereka pertama kali mencoba, tetapi tidak semua anak mengalami hal yang sama Moms!

Jika Si Kecil awalnya menolak untuk mengonsumsi susu sapi, Moms bisa mencoba mencampurkan susu sapi kedalam botol berisi ASI dengan takaran 1/4.

Berlahan, Moms bisa menaikkan porsi takarannya hingga Si Kecil terbiasa dengan rasa susu sapi tersebut.

Selain itu, Moms bisa mencoba hal lain dengan menambahkan susu sapi pada sereal sarapan Si Kecil atau mencoba memperkenalkan mereka kepada pudding susu.

Baca Juga: Interaksi Makanan dan Obat ini Berisiko Pada Kesehatan, Salah Satunya Susu dan Antibiotika

Nah itu dia beberapa hal yang perlu Moms tahu sebelum mengenalkan susu sapi kepada Si Kecil!

#GridNetworkJuara