Moms Pilih Melahirkan Per Vaginam? Yuk Siapkan Beberapa Hal Ini Sebelum Proses Persalinan

By Cecilia Ardisty, Jumat, 5 Juli 2019 | 13:20 WIB
Melahirkan per vaginam ()

Nakita.id - Bagi Moms yang sedang mengandung, sudahkah memilih proses melahirkan Si Kecil?

Jika memilih proses melahirkan per vaginam, ada lo yang harus Moms siapkan.

Sebelumnya, melahirkan per vaginam adalah proses melahirkan bayi melalui tenaga ibu sendiri tanpa bantuan alat-alat medis.

Baca Juga: Berikan Perlindungan Alami Saat Puasa, Si Kecil Sehat dan Orangtua Pun Tenang

Tanda-tanda persalinan per vaginam tiba adalah 

Melansir dari Very Well Family, Dr. Robin Elise Weiss, PhD, menjelaskan beberapa hal yang harus Moms siapkan.

1. Memilih praktisi yang suportif

Entah Moms memilih menggunakan dokter atau bidan, pastikan praktisi tersebut punya banyak pengalaman menangani melahirkan per vaginam atau melahirkan tanpa bantuan alat medis.

Baca Juga: Inilah 5 Alasan Utama Wanita Lebih Memilih Melahirkan Normal, Salah Satunya Pasti Pernah Moms Alami!

2. Pilih tempat untuk melahirkan

Melahirkan di rumah merupakan lokasi terbaik untuk persalinan per vaginam, Moms bahkan dapat menyetingnya seperti di rumah sakit.

Namun semua keputusan berada di tangan Moms dan pasangan.

Hal yang penting adalah perencanaan, persiapan, dan dukungan yang baik, di mana pun Moms melahirkan.

3. Miliki rencana kelahiran

Komunikasikan preferensi Moms untuk kelahiran Si Kecil kepada praktisi kesehatan Moms, staf yang merawat Moms selama persalinan, dan tim kelahiran Moms.

4. Sewa doula

Menyewa doula profesional telah terbukti tidak hanya mengurangi permintaan anestesi epidural, tetapi juga mengurangi tingkat permintaan persalinan sesar, dan mempersingkat lama persalinan.

Doula adalah praktisi profesional terlatih yang membantu Moms selama hamil, menghadapi proses persalinan, dan melahirkan.

Baca Juga: Ahli Kesehatan Rekomendasikan Cara Melahirkan Normal Spontan Untuk Para Moms, Seperti Apa?

5. Pelajari posisi melahirkan

Bagaimana Moms bergerak dalam persalinan akan menentukan seberapa baik Moms menghilangkan rasa sakit dalam persalinan.

Posisi yang Moms pilih dapat membantu bayi sejajar dengan panggul dan mempercepat proses persalinan sekaligus menghilangkan rasa sakit.

#GridNetworkJuara