Agar Ibu Melahirkan Normal dan Lancar, Perhatikan Hal-hal Berikut Moms!

By Riska Yulyana Damayanti, Minggu, 21 Juli 2019 | 14:28 WIB
Agar ibu melahirkan normal dan lancar, perhatikan hal-hal berikut, Moms (freepic.diller)

Nakita.id - Banyak perempuan hamil mungkin akan mencari informasi soal ibu melahirkan normal dan lancar.

Banyak hal dan cara yang bisa dilakukan agar ibu melahirkan normal dan lancar lo, Moms.

Melansir dari berbagai sumber, berikut hal-hal yang perlu diperhatikan agar ibu melahirkan normal dan lancar.

Baca Juga: Sempat Jual Gorengan, Siapa Sangka Artis Ini Jadi Orang Tajir hingga Punya Rumah Gedongan

1. Olahraga agar ibu melahirkan normal dan lancar

Berjalan kaki adalah olahraga yang paling mudah dan murah. 

Olahraga ini dapat membantu menjaga keseimbangan tubuh saat mendekati persalinan.

Berjalanlah setidaknya 30 menit sehari di luar ruangan untuk mendapatkan udara segar, sinar matahari, dan perasaan senang dari lingkungan sekitar yang Moms lihat.

Selain berjalan kaki, Moms juga bisa melakukan yoga.

Baca Juga: Padahal Sudah Melewati 'Kepala 4', Wajah Cantik Maia Estianty Tanpa Make Up Sukses Bikin Warganet Melongo

Yoga bisa membantu Moms mengatur pernapasan hingga bisa mempermudah proses saat persalinan.