#LovingNotLabelling: Hindari Melabel Si Kecil Ketika Ia Tak Fokus, Justru Lakukan Hal Ini Agar Ia Berkonsentrasi

By Cecilia Ardisty, Rabu, 7 Agustus 2019 | 13:00 WIB
#LovingNotLabelling ()

Nakita.id - Memberikan labelling seperti berkata "bodoh" atau "malas" bukanlah solusi ketika Si Kecil tidak fokus saat belajar atau melakukan hal yang Moms anjurkan.

Melabel Si Kecil dengan kata-kata di atas justru membuatnya benar mengakui dirinya bodoh atau malas.

Maka Moms harus memperhatikan sebenarnya seperti apa pola asuh yang Moms lakukan pada Si Kecil.

Baca Juga: #LovingNotLabelling: Hindari Melontarkan Gurauan 'Suaramu Jelek!' pada Si Kecil, Bisa Menghambat Keterampilan Psikomotorik

Pakar perkembangan anak mengatakan bahwa, rata-rata, anak berusia 4 atau 5 tahun harus dapat tetap fokus pada tugas selama dua hingga lima menit setahun kali dari usia mereka.

Jadi, anak-anak kecil harus dapat fokus antara 4 dan 20 menit, mungkin lebih, tergantung pada tugasnya.

Tetapi aturan praktis ini, sama seperti pedoman untuk membesarkan anak-anak, tergantung pada situasinya.

Baca Juga: #LovingNotLabelling: Tak Melulu Karena Pergaulan, Kenakalan Anak Ternyata Bisa Disebabkan oleh Kesalahan Orangtua, Apa Saja?