Ini 2 Hal yang Harus Moms Ketahui Sebelum Memberikan ASI pada Si Kecil

By Yolla Octarina, Selasa, 27 Agustus 2019 | 15:30 WIB
Ilustrasi ibu menyusui (Pixabay/stocksnap)

Nakita.id - Menyusui bukan sekedar memberi ASI kepada bayi, menyusui merupakan penyelamat hidup bayi yang paling murah dan efektif di dunia.

Bayi yang mendapatkan ASI eksklusif, 14 kali lebih mungkin untuk bertahan hidup dalam enam bulan pascakelahiran ketimbang bayi-bayi yang tidak disusui.

Baca Juga: Kenali 'Mitos & Fakta Menyusui Untuk Milenial Moms' Melalui Acara Ini, Yuk #MenjagaKasihIbu dengan Nutrisi Tepat! 

Jadi, pemberian ASI di awal kehidupannya terbukti mampu mengurangi risiko kematian bayi baru lahir hingga 45%.

Bila Moms memiliki harapan besar untuk bisa memberikan ASI dengan lancar, inilah waktu yang tepat untuk melakukan persiapan dengan cara merawat payudara.

Baca Juga: Payudara Gatal Selama Masa Menyusui, Bisa Jadi Karena 4 Kondisi Ini!

Jangan dipijat

Tak ada perawatan payudara secara khusus yang perlu dilakukan oleh ibu hamil, baik itu dipijat, senam, ataupun gerakan-gerakan tertentu.

Khusus untuk pijat payudara banyak dokter spesialis kebidanan dan kandungan serta konselor laktasi yang tak menyarankannya.

Baca Juga: Cara Mudah Kurangi Nyeri Payudara Saat Hamil  

Sebab pemijatan pada payudara dikhawatirkan bisa menstimulasi kontrkasi pada rahim.

Kontraksi pada rahim bisa mempercepat terjadinya kelahiran dan bisa berbahaya jika usia kandungan belum cukup bulan.

Oleh karena itu, ibu hamil disarankan untuk berkonsultasi terlebih dahulu pada dokter obgin bila hendak melakukan pijatan atau perawatan tertentu pada payudara.

Baca Juga: Siapa Bilang Menyusui Cuma Tugas Seorang Ibu? Dukungan Ayah Jadi Penentu Keberhasilan Menyusui Loh, Moms!

Makanan bergizi dan berolahraga

Moms mungkin pernah mendapat saran untuk mengonsumsi produk tertentu agar ASI bisa melimpah saat Si Kecil lahir.

Sebaiknya Moms tak langsung percaya, karena tak semua produk, baik itu obat maupun suplmen, aman dikonsumsi selama hamil dan menyusui, kecuali atas rekomendasi dokter kandungan.

Baca Juga: Moms, ASI Eksklusif Ternyata Baik untuk Tumbuh Kembang Mental Anak

Sebenarnya tak ada makanan, minuman ataupun suplemen khusus bagi ibu hamil yang bisa membuat produksi ASI melimpah.

Moms hanya dianjurkan untuk makan dengan gizi seimbang, mengonsumsi cukup cairan, dan berlolahraga agar produksi dan kualitas ASI lebih melimpah.

Baca Juga: Inisiasi Menyusui Dini Menjadi Proses Awal Keberhasilan ASI Eksklusif