Selulit Ganggu Penampilan Moms? Yuk Simak Faktanya Berikut Ini

By Poetri Hanzani, Sabtu, 31 Agustus 2019 | 13:10 WIB
Ilustrasi selulit (freepik)

Nakita.id - Selain ganggu penampilan, selulit juga bisa membuat Moms tak percaya diri.

Selulit bisa muncul di bagian tubuh manapun, seperti di perut, paha atau lengan.

Tak heran, jika hampir semua wanita berusaha untuk menghilangkannya. 

Selulit mirip dengan stretch mark, tapi tidak seperti stretch mark yang muncul setelah kehamilan, ini bisa terjadi kapan saja dan pada siapa saja.

Seorang ahli bernama Dr Smriti Naswa Singh, Konsultan Dermatologi, Fortis Hospital, Mumbai, mengungkapkan beberapa fakta tentang selulit yang wajib Moms ketahui.

Baca Juga: Selulit Lenyap Hanya dengan Bahan-bahan Alami Ini! Efektif dan Mudah

1. Selulit adalah kondisi normal pada kulit dan bukan penyakit.

Ini adalah kondisi di mana ada akumulasi lemak di sel lemak yang ada di bawah kulit, yang dikenal sebagai septae.

2. Wanita berdasarkan struktur tubuh mereka bisa tetap memiliki selulit, bahkan saat mereka mempertahankan gaya hidup yang sehat. 

Selain itu, faktor turun temurun, yang berarti jika ibu atau nenek kita memiliki selulit, maka kita juga bisa mengalaminya, meskipun jika kita bertubuh kurus.