Anak Jadi Pelaku Bullying? Disiplinkan Anak Dengan Cara Berikut

By Puput, Rabu, 4 September 2019 | 17:41 WIB
Cara mendisiplinkan anak (MomJunction)

1. Atasi Penindasan Segera

Begitu mengetahui bahwa anak telah menindas anak lain, segera bicara dengannya.

Tidak hanya menunjukkan bahwa Moms mengetahui situasi tersebut, tetapi juga bahwa intimidasi tidak dapat diterima dan ditoleransi.

Moms perlu bicara dengan anak tentang tindakannya.

2. Cari tahu akar penyebabnya

Untuk mendisiplinkan anak, Moms perlu mencari tahu mengapa anak mem-bully anak lain. Sebagai contoh, jika anak adalah korban bully, Anda harus berurusan dengan bully-nya tetapi juga membantunya mengatasi bullying yang telah ia alami.

Sementara itu, jika anak mem-bully anak-anak lain karena ia ingin menjadi populer atau ingin menjadi bagian dari suatu kelompok, maka Moms perlu membahas pentingnya persahabatan yang sehat dan melawan tekanan teman sebaya.

Baca Juga: Tak Terima Suaranya Dibilang Jelek oleh Boy William, Barbie Kumalasari Mantap Ingin Les Vokal

3. Ingatkan anak untuk bertanggung jawab atas tindakannya

Anak perlu menyadari bahwa tidak peduli alasan di balik perilaku bully-nya, bullying adalah pilihan yang telah ia buat.

Dan dia harus bertanggung jawab atas tindakannya.

Terkadang anak-anak menolak untuk bertanggung jawab, jangan biarkan sikap ini terus dimilikinya.

Diskusikan situasinya hingga anak dapat berkomunikasi bahwa ia memahami tanggung jawabnya.