Heboh Franda Tak Mau Orang Lain Pakai Nama Zylvechia, Gibran Rakabuming Izinkan Nama Jan Ethes Ditiru Namun Dengan Satu Syarat

By Safira Dita, Selasa, 10 September 2019 | 09:42 WIB
Gibran Rakabuming Beri Syarat Ini Saat Warganet Izin Nama Jan Ethes Akan Ditiru (Instagram/janethes_story)

Nakita.id- Ramai kabar penggunaan nama anak artis yang ditiru jadi nama anak sendiri sejak Franda kedapatan marah di media sosial.

Istri Samuel Zylgwn ini memang tengah jadi sorotan karena aksi marah-marah di akun Instagram bayi bernama Zylvechia Kimberly.

Nama depan anak itu, Zylvechia, memang sama dengan nama putri Franda dan Samuel Zylgwyn, Zylvechia Ecclesie Heckenbucker.

Franda terang-terangan mengaku tidak suka nama Zylvechia yang ditiru orang lain sebagai nama anak mereka.

Hal itu diketahui setelah Franda berkomentar pada akun @zylvechia_kimberly, akun Instagram anak dari warganet tersebut.

Anak warganet tersebut diketahui juga bernama Zylvechia Kimberly dengan nama panggilan Vechia.

"Ini namanya ngikutin nama anak saya banget?? Sampe setulisannya, sepanggilannya juga," tulis Franda dengan menambahkan beberapa emoticon.

Dalam komentar lanjutannya, Franda merasa keberatan nama anaknya dipakai oleh nama anak orangtua lain.

Hal tersebut lantaran ia mengaku bersusah payah memikirkan nama Zylvechia agar berbeda dari nama kebanyakan.

Baca Juga: Viral Wanita Tanpa Busana Keliling Kendarai Motor di Samarinda, Terungkap Fakta Memilukan di Baliknya hingga Harus Hadapi Penyakit Ini

Menanggapi permasalahan tersebut, seorang warganet memberanikan diri bertanya pada Samuel dan meminta izin pada Samuel untuk meniru nama anaknya.

Bahkan beberapa waktu yang lalu, nama 'Franda' juga sempat menjadi jejeran trending topic di media sosial Twitter.

Seolah masalah mengenai nama anak sedang hangat menjadi pembicaraan, seorang warganet pun iseng menanyakan pendapat seorang anak presiden Joko Widodo mengenai nama anaknya.

Putra sulung Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming, memberikan tanggapan yang berbeda jika nama anaknya ditiru oleh orang lain.

Ayah Jan Ethes ini memberikan jawabannya di Twitter, Senin (9/9/2019), menanggapi cuitan seorang warganet yang meminta izin kepadanya secara langsung.

Pengguna Twitter bernama @cholinsUp tersebut hendak menamakan anaknya sama seperti nama putra Gibran dan Selvi Ananda, Jan Ethes.

Ia ingin memberikan nama depan yang serupa, hanya berbeda nama belakangnya dan menuliskan nama anaknya kelak adalah Jan Ethes Trimagito.

"Mas Gibran Mbak Selvi.. kalau saya punya Anak nanti saya kasih nama Jan Ethes Trimagito boleh nggak Mas ... ijin dulu," tulisnya.

Baca Juga: Kecewa Audisi PB Djarum Dihentikan Mulai Tahun 2020, Kak Seto Beri Respons Menohok Hingga Singgung Soal Anak Kecil

Tak lama kemudian, suami Selvi Ananda ini pun memberikan jawabannya dengan memberikan izin nama Jan Ethes dipakai untuk nama anak orang lain.

Namun, pada cuitannya pula Gibran memberikan sebuah syarat kepada orang yang yang akan meniru nama Jan Ethes tersebut.

Rupanya, kakak Kaesang Pangarep ini meminta pemilik akun tersebut untuk mengirim foto anaknya kelak.

"Boleh. Fotoin anaknya kalo udah lahir," balas Gibran.

Sontak pemilik akun tersebut kemudian kembali membalas Gibran dengan ucapan terima kasih dan minta didoakan.

"Alhamdullilah Trimakasih ... doakan semoga saya cepat dapat momongan," balasnya kepada Gibran.

Baca Juga: Masih Mendekam di Penjara, Suami Mulan Jameela Tak Lagi Santuni Korban Kecelakaan Dul Jaelani, Keluarga Beberkan Fakta Ini