Anak Masih Betah Ngedot? Atasi Dengan Cara Ini! Ada Yang Bisa Ajarkan Sikap Memberi Nih Moms

By Puput, Kamis, 12 September 2019 | 14:05 WIB
Ngedot asyik, tapi merugikan. (Pixa Bay)

1. Beri Pujian

Sebagian besar bayi akan berhenti menggunakan dot sendiri pada saat mereka berusia antara 2 sampai 4 tahun.

Namun, beberapa akan mencoba untuk mempertahankannya selama mungkin.

Inilah saat manfaatnya tidak lagi melebihi risiko penggunaan berkelanjutan.

Baca Juga: Potret Bahagia Habibie - Ainun Saat Menikah hingga Menua Bersama, Melly Goeslaw:

Si Kecil mungkin perlu bantuan untuk menghentikan kebiasaan menggunakan dot.

Moms bisa beri pujian ketika mereka memilih untuk tidak menggunakan dot lagi.

Jika Si Kecil sulit lepas dari dot dan Moms kehabisan ide, pertimbangkan untuk berkonsultasi dengan dokter anak untuk meminta saran.

2. Lakukan sedikit tipuan

Moms bisa sedikit menipu Si Kecil nih.

Beri tahu Si Kecil bahwa peri baik akan datang untuk menukar dot mereka dengan cokelat atau mainan yang bagus.

Bantu Si Keccil mengumpulkan semua dot dan letakkan di dalam kotak di luar rumah.

Dan katakan bahwa peri akan mendatangi rumah untuk mengambil kotak berisi dot mereka dan meninggalkan permen dan mainan bagus untuk mereka.

Untuk ini, Moms bisa membelikan mainan atau permen untuk anak dan menukarnya saat Si Kecil terlelap.

Barulah keesokan harinya Moms bisa mengatakan bahwa semua permen dan mainan adalah pemberian peri.