Anak Sudah Remaja? Jangan Salah Mendidiknya, Begini Cara yang Tepat

By Puput Sarintiya, Sabtu, 21 September 2019 | 20:45 WIB
Cara mendidik anak yang memasuki usia remaja (freepik.com)

Nakita.id - Biasanya antara usia sembilan dan dua belas tahun, anak tiba-tiba ingin sedikit tidak terlalu dekat dengan orangtuanya.

Bila anak tiba-tiba ingin menghabiskan waktu sendiri padahal sebelumnya mereka selalu mengikuti Moms kemanapun, atau mencari Moms jika tak ada di rumah dan tak segan bercerita apapun yang dialaminya, ini berarti anak Moms mulai beranjak remaja.

Anak berubah menjadi lebih mandiri dari sebelumnya, bahkan ingin melihat seberapa jauh batasan yang ditetapkan orangtuanya.

Meski begitu, bukan berarti mereka tak membutuhkan kehadiran Moms dan Dads ya.

Baca Juga: Deteksi Kanker Kulit Dengan Tanda ABCDE, Begini Langkah-langkahnya

Saat anak mulai beranjak remaja, akan sedikit lebih sulit untuk mengatur mereka karena telah memiliki pergaulan yang lebih luas dan ingin mengeksplor dunia lebih jauh lagi.

Inilah tantangan besar bagi Moms dan Dads untuk mendidik anak pra-remaja.

Kenapa tantangan besar? 

Karena di usia ini, emosi anak tidak stabil dan ego mereka meningkat.

Jika Moms menyuruh atau melarangnya, tak jarang mereka akan sedikit membangkang.

Berikut tips untuk Moms yang ingin mendidik anak pra-remaja dengan baik dikutip dari Webmd: