Gemasnya Bhai Kaba Bramantyo, Anak Zaskia Adya Mecca yang Suka Ondel-ondel

By Aullia Rachma Puteri, Selasa, 8 Oktober 2019 | 09:03 WIB
Ondel-ondel Bhai Kaba (instagram/ zaskiadyamecca)

Nakita.id - Bhai Kaba Bramantyo, anak ketiga dari pasangan Hanung Bramantyo dan Zaskia Adya Mecca ini mempunyai tokoh kesukaan yang tidak biasa.

Biasanya anak seumuran Kaba, panggilan akrabnya akan mengidolakan superhero internasional seperti Spiderman atau Superman.

Namun hal itu tidak berlaku bagi Kaba. Ia mengidolakan ondel-ondel dan wayang yang berasal dari Indonesia.

Baca Juga: Bebby Fey Pasang Foto Selfie di Akun Instagram Pribadinya, Netter Salah Fokus Pada Bagian Tubuh Ini

Dilihat dari beberapa vlog pada kanal Youtube The Bramantyos, Kaba sering sekali bermain bersama boneka ondel-ondelnya dan juga wayang.

Bahkan jika mendapat tugas tokoh superhero favoritnya, dia akan membawa ondel-ondel atau wayang.

Pernah pada saat taman kanak-kanak, Kaba mendapat tugas berdandan seperti superhero favoritnya.

Ia lalu berdandan bak abang Jakarta, karena ingin meniru ondel-ondel kesukaannya.

Bahkan saat ulang tahunnya yang ke-3, Zaskia merayakan ulang tahun Kaba di sekolanya dengan tema ondel-ondel.

Baca Juga: Harga Rumahnya Hampir 300 M, Alshad Ahmad Tak Kalah Tajir dengan Sepupunya Raffi Ahmad, Intip 'Kebun Binatang' di Rumah Mewahnya!

Bahkan hingga memesan roti khusus berdesain ondel-ondel, yang membuat Kaba semakin bahagia.

Kaba juga mendapatkan kado dari teman-teman sekolahnya.

Salah satunya adalah Sakti, anak Edhie Baskoro Yudhoyono dan Ruby.

Kebetulan mereka satu sekolah, kemudian Sakti memberikan kado minatur ondel-ondel.

Tak lupa keluarga dari Zaskia pun berbondong-bondong memberikan kado kepada Kaba.

Kakak Zaskia, Tasya Nur Medina bahkan membelikan ondel-ondel mini yang bisa dimasuki satu badan anak-anak.

Baca Juga: Moms, Gunakan Bahan Rumahan Ini Jika Menginginkan Alis Tebal dengan Cepat Secara Alami

Mendapat kado spesial dari saudara ibunya, membuat Kaba begitu sangat bahagia karena mendapat replika ondel-ondel asli.

Sampai saat ini pun, Bhai Kaba Bramantyo masih sangat menyukai ondel-ondel.

Ketika ada tukang ondel-ondel melewati depan rumahnya, langsung saja Bhai Kaba menyuruh tukang itu masuk ke rumah dan bermain bersama ondel-ondel tersebut.

Kaba sendri merupakan anak yang kreatif dan sering membuat mainannya sendiri.

Baca Juga: Ketahui Manfaat Almond Sebagai 'Super Food', Kacang Istimewa yang Bisa Mencerdaskan Si Kecil

Selain sering menggambar ondel-ondel, ia juga kerap membuat wayang versi imajinasinya.

Kaba rupanya juga menyukai tokoh-tokoh dalam pewayangan.

Salah satu wayang kesukaannya adalah tokoh Cepot dari Sunda, jika di Jawa Tengah dan Timur terkenal dengan nama Petruk.

Baca Juga: Lama Disembunyikan, Barbie Kumalasari Akhirnya Sebut Punya Rumah Baru yang Mewah, Bikin Para Artis Bertanya-tanya

Bahkan di rumah yang terletak di Jogja, Kaba mempunyai satu set lengkap untuk pertunjukan wayang.

Zaskia dan Hanung merasa bangga anaknya lebih menyukai tokoh-tokoh asli Indonesia dibanding superhero luar negeri.