Penyebab dan Tips Efektif Untuk Meredakan Sakit Tulang Ekor Saat Kehamilan

By Ayu Novi Nurdiyanti, Sabtu, 19 Oktober 2019 | 17:23 WIB
Penyebab dan tips efektif mengurangi sakit tulang ekor saat hamil. (Freepik.com)

Nakita.id - Kehamilan merupakan hal yang paling ditunggu-tunggu bagi pasangan suami istri.

Akan tetapi, di antara banyak keluhan yang dialami ibu hamil, sakit tulang ekor merupakan hal yang paling umum terjadi.

Sakit tulang ekor akan terasa ketika Moms batuk atau bersin, itu akan memberi tekanan pada tulang ekor dan bisa menyebabkan rasa sakit.

Berat badan Moms yang meningkat dapat menyebabkan posisi duduk yang tidak biasanya, dengan bersepeda atau duduk berjam-jam dapat menyebabkan nyeri tulang ekor, terutama pada saat kehamilan.

Baca Juga: Tulang Rusuk Sakit Saat Hamil? Coba Lakukan Langkah Berikut Agar Nyerinya Berkurang

 Perubahan hormon pada trimester pertama juga dapat menyebabkan sakit tulang ekor, karena tubuh akan melepaskan hormon relaxin dan estrogen yang dapat merilekskan dan meregangkan ligamen pada daerah panggul akibatnya, tulang ekor dapat bergeser dan menimbulkan rasa nyeri.

Selain itu, selama trimester kedua dan ketiga, janin yang sedang berkembang membutuhkan lebih banyak ruang di dalam perut.

Hal ini akan mendorong tulang ekor yang terletak tepat di bagian belakang rahim, tulang ekor akan tertekanan dan menyebabkan rasa sakit.

Baca Juga: Aura Percintaan Luna Maya Disebut Kelam, Wirang Birawa Beri Peringatan Soal Jodoh, Ada Apa?