Terbukti Bermanfaat untuk Tumbuh Kembang Anak, Yuk Mulai Mendongengkan Si Kecil Sejak Dini! Berikut Tipsnya dari Pendongeng, Ariyo Faridh Zidni

By Ratnaningtyas Winahyu, Jumat, 1 November 2019 | 18:15 WIB
Membacakan dongeng memiliki banyak manfaat untuk Si Kecil (pixabay.com/StockSnap)

Nakita.id – Menjalin hubungan yang kuat dengan anak penting dilakukan sedari dini.

Sebab, keterikatan tersebut sangat menentukan tumbuh kembang anak di masa yang akan datang.

Salah satu cara yang dapat Moms lakukan untuk mempererat hubungan dengan Si Kecil adalah dengan mendongeng.

Baca Juga: Berikan Perlindungan Alami Saat Puasa, Si Kecil Sehat dan Orangtua Pun Tenang

Selain membangun hubungan yang erat dengan buah hati, mendongeng memiliki sederet manfaat lainnya lo, Moms.

Mulai dari mendorong rasa percaya diri anak, meningkatkan keterampilan komunikasi, hingga mengembangkan imajinasi dan kreativitas Si Kecil.

Sayangnya, meski telah mengetahui manfaat yang didapat dari mendongeng, ternyata masih banyak ibu yang merasa tidak percaya diri untuk mendongeng.

Baca Juga: Unggah Foto Gemas karena Paula Verhoeven Pelukan dengan Kucing, Baim Wong Tuai 'Kritikan' dari Warganet

Untuk mengatasi hal tersebut, Mochamad Ariyo Faridh Zidni selaku pendiri Komunitas Ayo Dongeng Indonesia pun memberikan tips untuk para Moms yang ingin mendongengkan anaknya.

Hal pertama yang perlu Moms lakukan adalah membebaskan pikiran.

“Nomor satu, sebaiknya bebaskan pikiran terlebih dulu. Bermain lah dengan sesuatu yang terbuka dan nggak ada batasannya. Karena, orangtua itu banyak dibatasi oleh pengalaman, pengetahuan, dan informasi.

Contohnya, kalau anak bilang apa, orangtua langsung menilai itu hal yang jelek. Jangan seperti itu, maka mindset itu nomor satu,” ujar Ariyo saat dijumpai dalam acara peluncuran kampanye Nivea Creme #SentuhanIbu 2019 di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (1/11/2019).

Baca Juga: Pernah Kena Semprot Netizen karena Umbar Foto Ciuman, Siti Badriah kembali Dapat Cibiran karena Tak Bisa Lakukan Hal Ini

Adapun tips kedua untuk mendongeng adalah memilih cerita yang disukai para ibu.

“Saat membacakan dongeng untuk anak, pilih lah cerita yang ibu suka dulu. Karena kalau para ibu sudah suka dengan ceritanya, itu pasti akan bagus kalau diceritakan ke anaknya,” sambung Aryo.

Sedangkan, tips yang terakhir, tidak lain dan tidak bukan adalah dengan mulai mendongeng.

Baca Juga: Bila Mengalami Dehidrasi Justru Harus Hindari Konsumsi 4 Jenis Minuman Ini

Menurut Ariyo, tips ketiga ini yang sering kali menghambat niat maupun imajinasi para ibu untuk mendongeng.

“Ketiga, ya lakukan. Mulai lah mendongeng. Nggak usah menilai atau membandingkan diri dengan pendongeng siapa.

Misalnya dengan browsing dongeng di YouTube, ‘Oh mendongeng tuh harus seperti itu, oh mukanya harus begini, oh harus pakai apa’. Nah, membandingkan itu yang kemudian akan membatasi imajinasi, itu yang berbahaya,” pungkas Ariyo.

Wah, ternyata tidak sulit ya Moms cara untuk mendongeng. Yuk, langsung dicoba!

Baca Juga: Tak Tersorot Setelah 7 Tahun di Penjara, Yuni Shara Bagikan Kabar Terbaru Saat Bertemu Angelina Sondakh, Sampai Digendong karena Girang