Lompat dari Lantai 14, Remaja Ini Sempat Teriakkan Rasa Sayangnya pada Sang Ibu Sebelum Bunuh Diri, Diduga Bully Jadi Penyebabnya

By Anisa Annan, Senin, 4 November 2019 | 16:39 WIB
Ilustrasi jenazah (iStockphotos)

Kejadian tragis ini bertempat di Sichuan, Tiongkok, remaja yang mengakhiri hidupnya bernama Wang Jia Le.

Wang Jia Le meninggalkan surat untuk ibu dan keluarganya, meminta agar keputusannya untuk bunuh diri diterima oleh keluarganya.

Ia pun meminta maaf pada keluarga dan ibunya karena memilih untuk bunuh diri.

Baca Juga: Sempat Cekcok Sampai Sebut ‘Musuh dalam Selimut’, Kini Merry Malah Kedapatan Kompak Lakukan Hal Ini Bersama Sesen di Bali, Gimmick?

Namun, Wang Jia Le juga mengungkapkan hal tak terduga.

Dikenal ceria, ternyata ia berbohong memiliki banyak teman di sekolah.

Wang Jia Le pun mengungkapkan jika sesungguhnya di sekolah ia merasa sangat kesepian dan kerap menangis tiap malam hingga jatuh tertidur.

Sementara surat untuk teman perempuannya berisi permintaan untuk mengunggah sebuah pesan ke media sosialnya.

"Ejekan verbal terasa sangat menyakitkan. Baik itu sengaja atau tidak, aku berharap 'dia' berkata lebih baik," demikian bunyi pesan yang diminta Wang Jia Le untuk diteruskan ke media sosial.

Dari surat dan pesan yang ditinggalkan Wang Jia Le, tentu memunculkan beberapa asumsi terkait masalahnya di sekolah.