Yuk, Ajak Si Kecil Rayakan Tahun Baru Dengan Dekorasi Kamar Baru!

By Fadhila Auliya Widiaputri, Senin, 4 Desember 2017 | 21:11 WIB
Contoh dekorasi kamar untuk si buah hati ()

Nakita.id – Tak terasa bulan ini menjadi bulan terakhir dalam kalender tahun 2017.

Untuk merayakannya, tak salah jika ibu memberikan hadiah dengan mengubah dekorasi kamar tidur si buah hati dengan dekorasi yang baru.

Sama seperti orang dewasa, kamar tidur menjadi surga dan tempat ‘persembunyian’ terbaik untuk anak.

Oleh karena itu, jangan lupa ajak dan libatkan anak dalam pemilihan dekorasi baru untuk kamar tidurnya.

Selain bisa mendekatkan hubungan antara ibu dan si kecil dengan mengajak dan melibatkan mereka dalam pemilihan dekorasi tempat tidurnya, si buah hati jadi belajar bagaimana cara untuk mengambil keputusan.

Tentu saja, hal itu baik untuk perkembangan ia di kemudian hari.

Nah, berikut beberapa masukan Nakita.id untuk para ibu dalam memilih dekorasi untuk kamar tidur si buah hati.

Baca juga: Tata Kamar Anak Dengan Rumus ABC

Dekorasi hutan

Contoh dekorasi hiutan untuk kamar si buah hati

Jika anak ibu senang berpetualang, ibu bisa memilih dekorasi kamar tidur yang satu ini.

Banyak orang yang menggunakan dekorasi ini sebagai dekorasi kamar tidur buah hati mereka.

Karena selain dapat memberikan kesan alam yang nyaman, dekorasi ini juga dapat memberikan pengetahuan tentang alam di sekitarnya.

Untuk dekorasi ini, ibu bisa menggabungkan antara warna hijau, kuning, ataupun cokelat gelap yang menyerupai warna pohon.

Warna-warna ini dipercaya dapat memberikan nuansa kesegaran, semangat, dan stimulasi berupa harapan untuk anak.

Agar lebih menarik, jangan lupa tambahkan beberapa aksesoris khas hutan lainnya seperti pohon, daun yang merambat, atau boneka hewan buatan. Dengan begitu, suasana hutan pun akan semakin terasa.

Dekorasi Perpustakaan

Contoh dekorasi kamar untuk si buah hati

Bagi sebagian anak, kegiatan membaca buku adalah kegiatan yang mengasyikkan.

Oleh karena itu, tidak ada salahnya jika ibu memfasilitasi kesenangan anak tersebut dengan mengubah dekorasi kamar tidurnya menjadi dekorasi perpustakaan.

Ibu bisa memberikan rak buku besar di sekitar tempat tidur atau dinding kamar anak. Tambahkan pula beberapa permainan sains agar kesan perpustakaan lebih terasa.

Agar kamar tetap terkesan luas meskipun penuh dengan buku dan permainan anak, ibu bisa mengandalkan warna putih sebagai warna dasar.

Warna putih dapat membantu ibu memberikan kesan besar dan luas untuk kamar anak.

Namun agar tidak begitu membosankan, tambahkan pula beberapa furnitur dengan warna terang seperti kuning dan merah.  

Dikutip dalam dailymail.co.uk, para peneliti mengungkapkan bahwa warna kuning dan merah cenderung meningkatkan seseorang untuk terus belajar, berpikir kritis, dan penuh semangat.

Dekorasi Pameran

Contoh dekorasi kamar untuk si buah hati

Jiwa seni si buah hati Ibu tinggi?

Kalau begitu jangan ragu untuk ubah kamar tidurnya menjadi tempat pameran bagi seluruh karya-karya si buah hati.

Caranya cukup gampang, jangan letakan banyak furnitur dalam kamarnya.

Cukup berikan yang memang benar-benar dia butuhkan.

Setelah itu, kosongkan sebagian tempat untuk tempatnya berkarya dan memamerkan karya-karyanya.

Dengan begitu, anak akan belajar bahwa apa yang dia sukai bukanlah sebuah hal sia-sia melainkan sebuah hal berharga.

Untuk masalah warna, lagi-lagi ibu dapat memercayakannya kepada warna putih sebagai warna dasar.

Selain akan memberikan kesan besar dan luas, warna putih juga dapat menonjolkan hasil karya si buah hati.

Namun imbangi pula warna putih tesebut dengan beberapa furnitur dengan warna yang soft seperti pink atau biru muda.

Warna-warna ini dipercaya dapat memberikan ketenangan bagi anak.

Hal ini tentu sangat berguna untuk anak ketika mereka fokus dalam membuat karya.

Nah Ibu, sudah menemukan dekorasi yang cocok untuk kamar baru si buah hati?

Namun yang terpenting, jangan lupa tetap pastikan agar seluruh furnitur, material, dan bahan finishing yang akan digunakan nanti aman untuk anak ya.

Baca juga: 5 Ide Kamar Anak Lucu dari Celebrity Moms Ini Bisa Ditiru Lho!